Fimela.com, Jakarta Hubungan yang beracun benar-benar bisa menghancurkan hidupmu. Hubungan yang beracun tidak sehat untuk jiwa dan tidak sehat pula untuk kehidupan kita. Dalam menjalin hubungan asmara, kita perlu senantiasa menjaga diri supaya tidak terjebak dalam hubungan beracun.
Ada beberapa cara yang bisa dicoba agar terhindar dari hubungan beracun. Bagaimana pun, kamu berhak bahagia dan disayangi oleh orang yang kamu cintai. Jangan sampai hidupmu hancur berantakan karena salah memilih pasangan atau hubungan.
1. Relakan Dia yang Tidak Benar-Benar Tulus Mencintaimu
Apabila kamu sudah berusaha untuk mencintai dengan tulus dan terbuka mencintai pasanganmu tapi ternyata pasanganmu malah selalu mengabaikanmu, ini bisa jadi pertanda buruk. Di sini ada sinyal untuk mulai mengambil langkah baru. Mungkin ada baiknya kamu mulai menjaga jarak atau merelakannya. Memaksakan cinta atau perasaan pada seseorang yang tak benar-benar tulus mencintaimu hanya akan melukai dirimu sendiri.
2. Tak Perlu Merasa Takut Berlebihan
Kadang seseorang tak bisa melepaskan diri dari hubungan beracun karena takut akan hidup sendirian. Takut akan hidup dalam kesepian hingga akhir hayat. Perasaan takut sendirian ini menjadi hambatan tersendiri untuk terbebas dari hubungan yang beracun. Kenali perasaanmu lebih dalam dan pahami bahwa tidak semua ketakutanmu akan benar-benar menjadi nyata.
What's On Fimela
powered by
3. Pahami bahwa Tindak Kekerasan Bukanlah Tanda Cinta
Kita perlu pahami dulu bahwa tindak kekerasan tak bisa ditoleransi begitu saja. Tindak kekerasan bukanlah tanda cinta, baik itu kekerasan verbal maupun kekerasan fisik. Agar terhindar dari hubungan beracun, maka kita perlu menghindari dari seseorang yang menunjukkan tanda-tanda suka melakukan kekerasaan.
4. Hargai dan Cintai Diri Sendiri
Memakin kita meyakini bahwa kita berhak mendapatkan cinta yang baik, maka semakin mudah bagi kita untuk membangun hubungan yang sehat. Untuk bisa melakukannya, kita perlu mencintai diri kita sendiri terlebih dahulu. Dengan begitu, secara sadar kita merasa berhak mendapatkan cinta yang baik dan hubungan yang sehat dengan pasangan yang tepat. Sehingga kita tak akan begitu saja mengorbankan kebahagiaan untuk seseorang yang hanya memanfaatkan kita saja.
5. Tidak Sembarang Menyerahkan Hati
Kita perlu lebih berhati-hati agar tidak dibutakan oleh cinta. Jangan sembarang menyerahkan hati pada orang lain. Kita perlu mengenal seseorang dengan baik dan lebih dalam sebelum memutuskan untuk memberikan hati kita padanya.
Walau mungkin tidak selalu mudah untuk terhindar dari hubungan beracun, setidaknya kita bisa mengupayakan diri mendapatkan hubungan yang bahagia dan sehat. Semoga kamu bisa mendapatkan pasangan yang tepat dan terhindar dari hubungan yang tidak sehat, ya. Untuk tahu lebih lanjut topik seputar toxic relationship, daftarkan dirimu di sini dan dapatkan info terupdate FIMELA FEST 2020.
#ChangeMaker