Furla Kirim Pesan Optimistis Lewat Renovasi Toko di Seluruh Dunia, Mulai dari Milan

Novi Nadya diperbarui 01 Okt 2020, 13:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Furla memutuskan untuk mengirimkan pesan optimistis dan positif di tengah ketidakpastian pandemi global dalam bisnis retailnya. Merek aksesori asal Italia ini memulai debutnya dengan konsep toko baru di flagshipnya di Milan yang terletak di Piazza Duomo.

Mengambil momen pembukaan Milan Fashion Week, Furla menggandeng perusahaan bergengsi David Chipperfield Achitects Milan untuk merenovasi dan memperbesar area tokonya.

 

Kini flagship store tersebut menempati area seluas 265 meter persegi yang memilki dua lantai. Arsitek asal Inggris David Chipperfield dan timnya membuat sekat ruangan dengan pintu berbentuk melengkung mewah yang menjadi tampilan logo baru Furla.

Tekstur dinding juga dibuat menarik dengan lapisan tanah dengan campuran lempung alami yang berbeda. Plester kasar tersebut menciptakan kontras yang menawan dengan permukaan lantai yang halus dilapisi dengan Pastellone tradisional Italia.

What's On Fimela
Furla merenovasi tokonya di Milan (Dok. Furla)
2 dari 3 halaman

Menafsirkan Ulang Warisan Furla Lewat Arsitektur Ruang

Furla merenovasi tokonya di Milan (Dok. Furla)

Di sekelilingnya, struktur modular berbentuk lengkung menahan rak alumunium yang dianodisasi. Mendefinisikan latar minimal namun skenografik yang menarawkan interpretasi kontemporer interior Carlo Scarpa. 

"Kami bangga mengungkap proyek baru yang menarik ini di saat begitu kompleks. Kami ingin mengomunikasikan pesan optimisme dan ketahanan karena kami berpikir dunia ritel fisik akan terus menjadi sangat relevan untuk merek seperti Furla," ujar Presiden Furla Giovanna Furlanetto.

Ia juga merasa beruntung dapat berkolaborasi dengan arsitek luar biasa yang menafsirkan dengan sempurna keanggunan merek Furla. Lebih dari sekadar merek, David Chipperfield juga menafsirkan warisan Furla lewat pengembangan cerita dalam tiap produk lewat ruang baru yang dibangunnya.

3 dari 3 halaman

Simak video berikut ini

#ChangeMaker