Fimela.com, Jakarta Penyanyi Tiara Andini disukai banyak orang karena suaranya yang merdu. Tak hanya itu, ia juga punya keluwesan untuk membawakan berbagai macam lagu dan genre musik.
Sejak mengikuti ajang pencarian bakat, Tiara sudah menunjukkan hal itu. Meski kini tak lagi mengikuti kompetisi ia tetap beberapa kali mengcover lagu-lagu populer di Indonesia.
Untuk merayakan ulang tahunnya yang ke-19, berikut beberapa lagu hits Indonesia yang dicover dengan apik oleh Tiara Andini. Mana yang jadi favoritmu?
What's On Fimela
powered by
Hati yang Kau Sakiti - Rossa
Lagu ballad jadi salah satu area yang dikuasai oleh Tiara. Selain punya teknik vokal yang bagus, ia juga bisa memberi penghayatan terhadap lagunya dengan baik.
Begitupun saat membawakan lagu milik Rossa, Hati yang Kau Sakiti. Lagu yang identik dengan soundtrack sinetron ini berhasil ditaklukkan dengan baik oleh Tiara di video berikut.
Kangen - Dewa
Berikutnya ada lagu hits milik Dewa 19 yang populer tapi agak susah untuk dibawakan ulang. Lagu ini punya nada-nada yang khas dan nyaris tak tergantikan.
Namun Tiara mampu memberi sentuhan berbeda tanpa menghilangkan nyawa lagu aslinya. Lagu yang idirlis di album perdana Dewa 19 ini ia akui sebagai salah satu lagu favoritnya.
Lathi - Weird Genius
Agak berbeda genre, kali ini Tiara mencoba merendisi lagu milik Weird Genius yang meledak di tahun 2020, Lathi. Tiara punya keunggulan lebih karena sudah familiar dengan tembang Jawa yang jadi ciri khas lagu tersebut.
Kali Kedua
Banyak orang yang bilang Tiara punya warna suara yang cukup mirip dengan Raisa. Hal itu cukup wajar mengingat Raisa adalah salah satu inspirasi Tiara untuk terjun ke dunia tarik suara.
Mereka pun sempat berduet di panggung Idol, dan membawakan lagu Kali Kedua. Bak Raisa dalam dua versi, kolaborasi keduanya terdengar natural dan elegan.