Fimela.com, Jakarta Malas merupakan sifat negatif yang kerap kali disebut-sebut sebagai penghambat utama dalam kesuksesan. Tapi, setiap orang pasti memiliki momen tertentu dimana kamu tidak ingin melakukan apapun, kecuali rebahan.
Bahkan, momen ini juga dimiliki para zodiak super rajin, seperti Capricorn, juga Gemini yang kerap kali sibuk, serta Virgo yang memiliki obsesi besar dalam hidupnya. Tapi, beberapa zodiak ternyata memang memiliki lebih banyak momen rebahan dibandingkan dengan zodiak lainnya. Apa saja?
1. Taurus
Dilansir dari Mom.com, Taurus berada di posisi teratas! Bukan karena dia malas bekerja, malahan Taurus justru terkenal akan dedikasinya pada pekerjaan yang dia emban. Tapi, karena dia senang dengan kenyamanan. Sekalinya sudah di atas kasur, Turus pasti mager banget buat beranjak untuk mengerjakan hal lain.
2. Cancer
Beda dengan Cancer yang memang malas sampai ke akar-akarnya. Menurutnya, produktivitas itu duduk sambil memikirkan potensi adanya vibe negatif di sekitarnya. Si ini begini, si itu begitu. Karena senang banget duduk dan scrolling hape, Cancer suka banget makan camilan dan membuang waktu dengan melakukan hal-hal yang nggak begitu penting. Malas banget, pokoknya!
What's On Fimela
powered by
3. Scorpio
Kalau Scorpio, dia lebih mirip dengan Taurus. Scorpio memang terkenal memiliki banyak energi setiap harinya. Tapi, Scorpio juga mudah sekali untuk mundur sebelum melakukan rencana yang sudah dia buat, karena dark thoughts dan guilty pleasure.
4. Pisces
Pisces sangat rentan dan membutuhkan banyak space untuk dirinya sendiri. Karenanya, ketika sudah bad mood, dia membutuhkan waktu lebih lama untuk recover. Nah, di masa-masa healing ini, Pisces malas melakukan banyak hal. Masalahnya, seringkali ini menjadi pola dan akhirnya bikin Pisces tidak bisa menyelesaikan banyak pekerjaan.
5. Leo
Banyak Leo pekerja keras. Tapi, Leo juga sangat pandai mencari hal-hal menyenangkan dalam hidupnya. Dan, mereka biasanya akan tenggelam dalam kesenangan tersebut dalam waktu cukup lama. Misalnya, main Candy Crush sekian jam demi mendapatkan skor tinggi. Kerja keras, sih, tapi untuk main game. Leo juga kalau sudah nyaman di suatu tempat bakal malas untuk pindah ke suatu tempat lain dan melakukan hal baru. Misalnya, sudah nyaman di tempat kerja atau di rumah, mereka tidak akan memiliki motivasi untuk melakukan hal lain.
#ChangeMaker