6 Manfaat Clover Honey, Madu yang Kembali Populer dengan Segudang Kebaikan

Nabila Mecadinisa diperbarui 29 Sep 2020, 10:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Khasiat madu sudah tak perlu diragukan lagi. Sejak lama, madu dikenal sebagai bahan alami yang punya banyak khasiat untuk tubuh. Rasanya yang manis juga membuat madu menjadi favorit banyak orang untuk dinikmati dengan ragam cara.

Madu memiliki banyak jenis. Ada yang raw honey, hingga madu olahan. Namun yang tengah populer akhir-akhir ini adalah clover honey, merupakan raw honey tanpa proses pengolahan, sehingga kandungan vitamin dan nutrisi di dalamnya terjaga seutuhnya.

Lalu sebenarnya, apa saja manfaat dari madu clover honey? Seperti yang dilansir dari Healthline.com, simak selengkapnya berikut ini.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Nutrisi di dalam clover honey:

Ilustrasi Madu Credit: pexels.com/pixabay

Clover honey adalah salah satu jenis madu yang dibuat oleh lebah madu yang memakan nektar (sari bunga) tanaman semanggi. Berbeda dengan madu lainnya, madu ini memiliki warna yang lebih terang, rasa yang lebih ringan, serta wangi seperti bunga.Banyak orang yang menjadikan madu ini sebagai pemanis teh, kopi, dan hidangan penutup. Meski kandungan gulanya tinggi, madu ini mengandung beragam nutrisi yang baik bagi tubuh. Berikut nutrisi yang terkandung dalam 1 sdm clover honey:

60 kalori

0 gram lemak

0 gram protein

17 gram karbohidrat

Magnesium

Kalium

Zat besi

Zinc

Tembaga

Mangan

Kalsium

Vitamin B

Vitamin C.

Selain itu, madu ini juga mengandung antioksidan polifenol dan hidrogen peroksida. Satu hal yang perlu dicatat, clover honey tidak mengalami pemanasan, pemrosesan, atau pasteurisasi sehingga sebagian besar nutrisi yang terkandung di dalamnya dipertahankan.

3 dari 3 halaman

Manfaat clover honey

Manfaat madu

1. Menyembuhkan luka dan mengatasi masalah kulit

Kandungan antivirus dan antibakteri di dalam clover honey dapat mempercepat penyembuhan luka jika dikonsumsi secra rutin.

2. Meredakan batuk

Clover honey juga baik untuk meredakan batuk. Sifat antivirus dan antibakteri pada madu dapat meredam peradangan dan menjadikan tbuh lebih bugar.

3. Mencegah stres oksidatif

Sebuah studi menemukan bahwa clover honey mengandung sejumlah antioksidan polifenol yang kuat. Antioksidan tersebut dapat membantu melawan radikal bebas sehingga mencegah terjadinya stres oksidatif yang memicu berbagai penyakit kronis, seperti penyakit jantung, kanker, atau kerusakan hati. Selain itu, antioksidannya juga dapat meningkatkan kesehatan jantung dan paru-paru, serta memperkuat sistem saraf pusat.

4. Meningkatkan kekebalan tubuh

Sifat antibakteri clover honey sebagian besar berasal dari hidrogen peroksida. Kandungan ini dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh sehingga mampu memerangi kontaminasi asing yang masuk ke dalam tubuh. Ditambah lagi dengan antioksidan yang ada di dalamnya, tentu dapat memberi efek yang baik pada sistem kekebalan tubuhmu.

5. Menjaga kesehatan jantung

Kadar potasium dan mineral serta antioksidan di dalamnya dapat menurunkan tekanan darah yang dapat mempengaruhi teknan darah tinggi dan risiko serangan jantung.

6. Mengontrol diabetes

Walau madu memiliki kadar gula, namu setidaknya lebih baik daripada gula yang lainnya. Hal ini membuat kadar gula di dalam darah jadi lebih seimbang.

#ChangeMaker