Fimela.com, Jakarta Penting bagi ibu hamil dan menyusui untuk tetap melakukan olahraga. Dengan olahraga tidak hanya menunjang sang ibu, melainkan juga bayi yang dikandungnya. Namun, tidak banyak merek yang mengakomodir pakaian olahraga khusus ibu hamil dan menyusui.
Nike pun melansir lini pakaian olahraga terbaru khusus ibu hamil dan menyusui yang disebut Nike (M). Nike menyebut bahwa proyek ini dibuat dalam waktu tiga tahun. Para ibu hamil dan menyusui turut andil menyempurnakan rancangan koleksi pakaian olahraga ini selama lebih dari setahun.
Dengan bantuan 30 atlet yang kini sedang hamil, Nike menguji 70 bahan hingga menemukan sembilan palet dan empat look yang layak untuk dibuat menjadi sebuah koleksi. Tujuan dari koleksi pakaian olahraga sangatlah sederhana, yakni menciptakan sesuatu yang bisa dipakai untuk semua tahap kehidupan perempuan dalam olahraga termasuk ibu.
"Inspirasi kami untuk koleksi ini didorong oleh apa yang kami dengar dari perempuan dari semua bentuk tubuh, olahraga, di berbagai tahap kehidupan mereka, serta keinginan kamu untuk melayani mereka dengan lebih bijaksana," ungkap Nike dalam siaran pers.
What's On Fimela
powered by
Koleksi pakaian olahraga untuk ibu hamil dan menyusui
Nike percaya melalui pendekatan desain yang lebih inklusif dapat menghilangkan hambatan yang menghalangi seorang ibu untuk memiliki gaya hidup sehat. Menjadi ibu harus menjadi awal dari tahap baru dalam perjalanan olahraga perempuan.
Untuk lini Nike (M) terdapat empat koleksi yang dihadirkan. Mulai dari Swoosh Bra, Pull Over, Tank, dan One Tight. Penasaran apa yang menjadi keunggulan dari masing-masing koleksi? Simak informasi selengkapnya.
1. Nike (M) Swoosh Bra
Fitur yang dibutuhkan oleh ibu menyusui adalah ruang untuk menyusui dan memompa ASI. Swoosh Bra memiliki panel bagian dalam yang tersembunyi untuk mudah menampung pompa menyusui. Menurut Nike, bra dapat menyesuaikan dengan tubuh menggunakan penggeser pita rusuk elastis. Dibuat dengan bahan anti keringat dan bantala ekstra untuk memberikan dukungan dan manajemen kelembapan pasca kehamilan.
2. Nike (M) Pull Over
Didesain secara unik, koleksi ini memiliki fitur split yang dapat dikenakan secara terbalik selama kehamilan untuk memberi ruang bagi perut ibu hamil. Pasca kehamilan, bahan dari koleksi ini membantu bayi untuk terlindunngi untuk menyusui.
3. Nike (M) Tank
Dipadukan dengan bra dan celana ketat, tank top ini dapat diregangkan selama 17 jam untuk memastikan kain dapat kembali ke bentuk semula. Tanktop ini dibuat dengan bahan Dri-Fit yang dapat bernapas dan desain leher sendok untuk memudahkan akses ib saat menyusui.
4. Nike (M) One Tight
Dibuat dengan bahan untuk meregang dengan tubuh yang dapat digunakan dari awal kehamilan hingga sembilan bulan. Koleksi inni memiliki ikat pinggang yang lebar dan dapat disesuaikan sehingga dapat sebagai penyangga tambahan di sepanjang pinggul.
Simak video berikut ini
#changemaker