Fimela.com, Jakarta Ada yang bilang uang bukan segalanya. Hanya saja uang tetaplah kita butuhkan dalam kehidupan. Mengatur keuangan, membuat rencana keuangan untuk jangka waktu tertentu, mewujudkan impian melalui perencanaan finansial yang baik, rencana investasi dan membeli rumah, hingga pengalaman terkait memberi utang atau berutang pasti pernah kita alami. Banyak aspek dalam kehidupan kita yang sangat erat kaitannya dengan uang. Nah, dalam Lomba Share Your Stories September 2020: Aku dan Uang ini Sahabat Fimela semua bisa berbagi tulisan terkait pengalaman, cerita pribadi, kisah, atau sudut pandang terkait uang. Seperti tulisan berikut ini.
***
Oleh: Juwita Agustin Ratnadewi
Uang adalah benda yang sangat berharga. Sebagai alat pembayaran yang sah, uang menjadi komoditi nomor satu yang selalu dicari orang. Semua berakar di uang. Belanja pakai uang, sekolah bayar pakai uang, makan juga harus mengeluarkan uang. Sebegitu pentingnya uang dalam kehidupan sehari-hari.
Kehidupanku tidak lepas dari uang. Aku bekerja setiap hari untuk mendapatkan uang. Uang mampu memberiku rasa nyaman karena memilikinya. Uang juga yang nantinya mampu mencukupi kebutuhan hidupku sehari-hari. Bahkan jika aku cukup bijak menggunakannya, bisa menghidupiku hingga hari tua. Untuk itu, aku harus menggunakannya dengan sebaik-baiknya.
Salah satu caraku untuk menghemat uang atau pengeluaran yaitu dengan belanja online. Sudah cukup lama, aku lebih memilih belanja online. Sudah kubuktikan lebih murah daripada belanja langsung di toko. Beberapa kali aku juga melakukan survei di toko offline ke produk-produk yang sering aku beli dan memang lebih murah dengan membeli secara online.
What's On Fimela
powered by
Keuntungan Belanja Online
Produk yang aku beli secara online pun juga beragam. Mulai dari harga puluhan ribu sampai jutaan rupiah. Ada produk kecantikan, baik make up, skincare, sampai parfum. Ada juga produk rumah tangga misalnya deterjen, perlengkapan mandi, sampai produk makanan dan snack kemasan. Barang elektronikpun tak mau kalah, ada kulkas, mesin cuci, handphone, dan alat elektronik lain seperti power bank, dkk. Aku juga pernah membeli lemari pakaian dan rak sepatu secara online. Produk perlengkapan bayi pun, juga aku beli hampir semuanya online dari perlengkapan mandi, perlengkapan menyusui, baju bayi, dll.
Kelebihan dari belanja online, menurutku yaitu:
1. Murah dan Banyak Promo
Aku biasanya membandingkan dulu harga-harga di berbagai marketplace dan toko offline. Kalaupun tidak sempat, sebagai perempuan, kita biasanya sudah tahu kisaran harga untuk produk-produk yang sering kita beli. Cari saja yang paling murah ya.
2. Banyak Gift dan Giveaway
Official store kini banyak menghadirkan produk bundling yang berhadiah dengan harga tetap atau bahkan lebih murah. Selain itu, banyak giveaway dengan program Review and Win (yaitu memberikan review terbaik) ataupun Top Spender (pembeli terbanyak) dengan hadiah jutaan rupiah.
3. Hemat Waktu
Yang jelas dengan belanja online kita tidak perlu langsung datang di toko. Pesannya juga bisa kapan pun dan di mana pun kita berada. Sambil tiduran, sambil kerja di kantor, mau tidur, sambil mengurus anak, bisa dilakukan.
Belanja Online Bisa Lebih Hemat
4. Pembayaran Mudah
Pembayaran bisa dilakukan online menggunakan mobile banking maupun dompet digital. Biasanya masih dapat bonus voucher dan cashback. Another cuan.
5. Hemat Bensin dan Uang Parkir
Belanja online membuat kita tidak perlu keluar rumah sehingga hemat uang bensin dan juga uang parkir. Apalagi di kota besar biaya parkir sangat mahal dan dihitung perjam. Cuan, checked!
6. Program Free Ongkir dan Potongan Ongkir
Sudah bukan hal baru lagi ini menjadi ajang promosi di berbagai marketplace. Hampir semua marketplace sekarang sudah memiliki program gratis pengiriman atau potongan pengiriman ke seluruh Indonesia. Hemat uang!
7. Marketplace, Official Store, dan Ekspedisi yang Terpercaya
Dewasa ini sudah banyak marketplace dan official store yang sangat aman dan terpercaya. Kita tidak perlu ragu lagi keaslian produk yang kita beli. Packing-nya pun juga sangat bagus dan aman. Biasanya pakai bubble wrap, plastic wrap, atau kardus. Jadi anti tumpah dan anti penyok. Didukung pula dengan ekspedisi yang terpercaya dan modern, sehingga semuanya aman dan bisa di-tracing sampai mana belanjaan kita.
Itulah pengalaman dan beberapa tips yang ingin aku bagi. Semoga bermanfaat untuk kita semua. Apalagi di masa pandemi dan PSBB (Pembatasan Sosial Bersakala Besar) ini, kita lebih disarankan untuk di rumah saja dan mengurang aktivitas di luar.
Belanja online ini bisa menjadi salah satu alternatif untuk menghemat uang dan pastinya melindungi keluarga kita dari bahaya tertular virus corona. Nah, tidak perlu ragu lagi ya untuk belanja online!
#ChangeMaker