Alami Mastitis, Ujian Citra Kirana Pasca Melahirkan

Anto Karibo diperbarui 17 Sep 2020, 07:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Setelah beberapa waktu lalu harus bersedih karena anaknya dirawat di rumah sakit, kini Citra Kirana juga harus menghadapi ujian lain pasca dirinya melahirkan. Ia pun harus dilarikan ke rumah sakit.

Diketahui dari kanal YouTube-nya, Citra dilarikan ke rumah sakit karena mengalami mastitis, yaitu pengosongan payudara yang tidak optimal. Ia pun langsung masuk ke UGD demi mendapatkan perawatan intensif.

"Jadi kemarin itu memang aku tuh masuk UGD karena aku mengalami yang namanya mastitis, mastitis itu memang terjadi pada ibu yang baru punya anak sekitar 2 sampe 6 minggu itu pasti terjadi, walau jarang," kata Citra Kirana, baru-baru ini.

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Benar-Benar Kesakitan

Cerita Citra Kirana dilarikan ke rumah sakit karena demam tinggi. (Sumber: YouTube/Ciky Citra Rezky)

Sebelumnya, Citra Kirana tak pernah merasakan jenis sakit seperti yang dialaminya baru-baru ini. Ia pun menceritakan betapa kondisinya yang saat itu sangat memprihatinkan karena kesakitan yang amat sangat.

"Aku nggak kuat banget seharian cuma di kamar, Athar aku titipin Mama, dikamar nggak pakai AC, keringatan banget badan aku, aku nangis, payudara aku juga sakit banget dua-duanya, karena ada pembengkakan kan," beber Citra Kirana.

Ditambah lagi ketika itu pesinetron Tukang Bubur Naik Haji ini juga mengalami demam tinggi. "Jadi waktu itu aku ngerasa aku demam, sampai suhu 39.6," sambungnya.

3 dari 4 halaman

Suami Kaget

Cerita Citra Kirana dilarikan ke rumah sakit karena demam tinggi. (Sumber: YouTube/Ciky Citra Rezky)

Rezky Aditya, sang suami yang kebetulan baru saja pulang syuting mengatakan bahwa ketika itu dia kaget dan bingung. Bagaimana tidak, karena kondisi seperti itu juga menjadi pengalaman baru baginya.

"Jadi keadaannya aku baru pulang syuting jam 11 malam, tiba-tiba nangis, katanya dia nggak kuat banget," ucap Rezky Aditya.

Citra Kirana pun akhirnya dilarikan ke Rumah Sakit untuk mendapatkan penanganan lebih lanjut."Itu udah agak mendingan banget, akhirnya kita ke Rumah Sakit, di UGD dikasih obat penurun panas dan vitamin," tandas Citra Kirana.

4 dari 4 halaman

Saksikan Video Menarik Berikut

Tag Terkait