Fimela.com, Jakarta Gading Marten dan Gisella Anastasia memutuskan untuk mengakhiri pernikahan mereka secara resmi melalui pengadilan. Diketahui Gading dan Gisel resmi bercerai pada 23 Januari 2019 lalu. Keputusan ini pun sempat membuat heboh khalayak.
Banyak orang mempertanyakan alasan keduanya ketika memilih bercerai. Pasalnya, rumah tangga Gading dan Gisel hampir tak pernah diterpa kabar tak sedap. Gisel yang menjadi penggugat kala itu, mengaku menyimpan rasa bersalah.
"Enggak enak rasanya, engga semenyenangkan yang kau pikirkan. Kayak dari situ akan timbul masalah-masalah baru hanya akan timbul ketidakdamaian akan merasa bersalah," kata Gisel.
What's On Fimela
powered by
Rasa Bersalah
Perasaan terpuruk dan sering merasa bersalah itu terkadang membuat hati Gisel hancur. Satu hal yang pasti menjadi akibat dari perceraiannya itu adalah kekecewaan banyak orang terdekat, tak terkecuali anak semata wayangnya, Gempi.
"Harus keliatan happy tapi enggak enak banget sama perasaannya, di samping kita sudah mengecewakan keluarga, mengecewakan orang banyak paling-paling anak," ucap Gisel.
Penyesalan memang selalu datang belakangan. Dan itulah yang dirasakan oleh Gisel belakangan ini. "Aku sedih dia kehilangan bobo sama papanya di kasur, yang mestinya bangun pagi lihat papanya ini enggak bisa," imbuhnya.
Tempat CUrhat
Gisel mengakui bahwa dirinya terkadang menjadi tempat curhat bagi teman-temannya yang tengah mengalami permasalahan rumah tangga. Ia sering mendapatkan pertanyaan bagaimana kondisi setelah perceraian terjadi.
Hal itu disampaikan Gisel di kanal YouTube Daniel Mananta, baru-baru ini. Ketika mendapatkan pertanyaan tersebut, Gisel hanya menegaskan bahwa perasaannya langsung down kala bercerai.
"Sejak aku cerai temanku datang mau curhat soal suaminya, ada sengaja ada yang engga sengaja ketemu minta konfirmasi lu kan cerai nih, rasanya gimana si kayak mau menimbang-nimbang, terus aku langsung bilang katanya yang pertama kali keluar 'down'," ujar Gisel.
Harus Komitmen
Sering kali masalah dalam keluarga bersumber pada masing-masing pasangan yang mempertahankan egonya. Karenanya, ketika mendapati banyak temannya yang berkeluh kesah dengan permasalahan keluarga, Gisel memberikan saran terbaik.
"Untuk tahu kebenarannya bukan begitu (pisah) bahwa kita mestinya bisa komit," tutur jebolan Indonesian Idol itu.