Fimela.com, Jakarta Kulit kering adalah kondisi umum yang dialami oleh banyak orang, apa kamu salah satunya? Memaksimalkan kelembapan adalah kunci untuk mengatasi permasalahan kulit kering.
Menemukan produk dengan formula yang tepat akan meningkatkan hidrasi kulit. Dilansir dari self.com, berikut ini adalah beberapa faktor penyebab kulit kering dan gatal, penasaran?
1. Kamu terlalu sering mencuci muka
Pembersihan berlebihan adalah faktor penyebab nomor satu yang membuat kulit kering. Kulit memiliki pelindung alami, yang terdiri dari minyak, air, dan pelembap alami.
Saat kamu mencuci muka dengan pembersih, ini menghilangkan semua hidrator kulit yang baik. Pembersih berbasis minyak akan mengatasi masalah kulit kering dan cobalah hanya mencuci muka di malam hari sebelum tidur, sedangkan di pagi hari, membilas wajah tanpa pembersih sudah cukup.
2. Menggunakan air yang terlalu panas
Paparan air panas yang berlebihan dapat menghilangkan minyak alami dari kulit yang menyebabkan iritasi dan peradangan.
3. Menggunakan pembersih yang mengganggu pH alami kulit
Secara alami, kulit memiliki sedikit asam. Keasaman ini adalah salah satu cara kulit dilindungi dari bakteri dan agresor lingkungan lainnya.
Lebih baik menggunakan pembersih dengan pH seimbang untuk menyesuaikan dengan pH kulit yang sedikit asam. Atau mencari pembersih dengan surfaktan yang efektif menghilangkan kotoran tanpa merusak lapisan kulit luar yang akhirnya membuat kulit kering.
4. Kamu melakukan eksfoliasi secara berlebihan
Eksfoliasi memang penting, namun lakukan maksimal dua kali dalam seminggu, bahkan lebih jarang jika kamu memiliki kulit kering. Selain itu, setelah eksfoliasi, penting untuk mengganti minyak dan kelembapan yang hilang dari kulit.
5. Kamu membutuhkan pelembap yang lebih tebal
Di udara dingin, kelembapan di udara akan berkurang, menyebabkan air di kulit menguap lebih cepat daripada ketika udara panas dan lembap. Gantilah pelembap dengan produk bertekstur lebih tebal.
6. Menggunakan pelembap di waktu yang salah
Selain memilih jenis pelembap yang tepat, pastikan juga kamu mengaplikasikannya dengan tepat untuk menghindari kulit kering. Menggunakan pelembap saat kulit masih terasa lembap adalah cara terbaik.
7. Kurang minum
Hidrasi yang tepat dengan air minum penting untuk menjaga agar cairan tetap bergerak secara efisien melalui kapiler. Selain minum air, diet kaya lemak sehat juga dapat membantu meningkatkan kapasitas penahan kelembapan kulit.
8. Kamu mengonsumsi obat tertentu yang dapat mengeringkan kulit
Banyak obat, baik yang dijual bebas maupun dengan resep memiliki efek samping membuat kulit kering. Jika kamu tidak yakin dengan obat yang kamu konsumsi, minta rekomendasi dari dokter.
9. Kamu memiliki kondisi kesehatan tertentu
Eksim dan psoriasis adalah kondisi kulit yang dapat menyebabkan kulit kering. Penyakit lainnya seperti tiroid dan diabetes diketahui juga dapat membuat kulit kering.
#ChangeMaker