"Prosesnya Alhamdulillah lancar ya, enggak ada hambatan apapun. Jadi tanggal 27 (Agustus) masuk, check in ke sini (rumah sakit), terus tanggal 28-nya dilakukan proses caesar jam 9 pagi," kata Citra Kirana di Rumah Sakit Bina Medika, Bintaro, Tangerang Selatan. (Adrian Putra/Fimela.com)
"09.08 sudah selesai," timpal Rezky Aditya. "Sudah lahir, selamat dan sehat. Alhamdulillah," lanjut Citra Kirana saat menggelar konferensi pers pada Minggu (30/8/2020). (Adrian Putra/Fimela.com)
Pengalaman pertama masuk ruang operasi, Ciki mengakui sangat tegang dan gugup jelang pesalinan anak pertama yang dinama Keene Atharrazka Aditya. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Sempat (tegang), karena tuh aku belum pernah operasi apapun kan ya, jadi ini tuh operasi pertama aku yang harus dibius gitu. Jadi nervous banget, ketakutan," ujarnya. (Adrian Putra/Fimela.com)
Lantas seperti apa cara Ciki mengurangi rasa tegang jelang proses operasi. Ia mengaku diperkenankan mendengarkan lagu-lagu favoritnya. (Adrian Putra/Fimela.com)
"Happy banget sih aku di ruang operasi justru dengerin playlist lagu-lagunya dokter. Enjoy banget. Jadi pas mulai operasinya bener-bener lagu kesukaan aku tuh, sampai pas mau lahiran aku sempat ngomong, 'dok ini kan lagu kesukaan aku'. Lagu Officially Missing You,"kata Ciki (Adrian Putra/Fimela.com)
Sebagai orang tua baru, pasangan ini juga merasakan bingung ketika sang buah hati yang baru beberapa hari nangis. Lantaran keduanya belum paham sinyal-sinyal anaknya. (Adrian Putra/Fimela.com)
Pasangan selebriti ini juga terus belajar cara merawat sang buah hati. Setelah kelahiran anak pertamanya, pasangan ini sedang menikmati momen-momen sebagai orang tua baru. (Adrian Putra/Fimela.com)