Selebrasi 4 Penyanyi Wanita Indonesia Kelas Dunia di HUT RI ke-75

Nizar Zulmi diperbarui 18 Agu 2020, 08:08 WIB

Fimela.com, Jakarta HUT RI ke-75 menjadi momen yang sarat akan evaluasi dan berbenah diri. Apalagi negeri tercinta masih dirundung pandemi yang seringkali membuat air mata jatuh tak terperi.

Meski banyak hal yang membuat pata hati, tak sedikit juga hal yang patut disyukuri. Seperti halnya yang ditunjukkan para penyanyi wanita yang membawa harum nama Indonesia dengan sederet prestasi.

Para Srikandi di pentas musik internasional ini turut mengungkapkan ekspresi dan harapan untuk negeri. Berikut cara mereka berselebrasi di perayaan 75 tahun HUT RI.

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Agnez Mo

Unggahan Agnez Mo di HUT RI ke-75 (Instagram Agnez Mo)

Lahir dan besar di Indonesia, Agnez Mo konsisten mengusung identitasnya sejak merintis karier di Amerika Serikat. Perjuangannya pun diamini oleh jutaan masyrakat Indonesia yang memberi dukungan.

Di momen HUT RI ke-75, Agnez Mo mengunggah foto dengan kebaya nan cantik. "Happy Independence day ❤️," ucapnya. Singkat, tapi kecintaan terhadap Indonesia selalu ia tunjukkan dari waktu ke waktu.

NIKI

Unggahan NIKI di HUT RI ke-75 (Instagram/nikizefanya)

Nicole Zefanya atau yang akrab disapa NIKI telah membuat warga Indonesia kagum saat tahun lalu ia memberi tribut untuk Indonesia. NIKI menunjukkan cintanya untuk Indonesia di festival Head in The Clouds di Amerika Serikat.

Tahun ini NIKI pun kembali mengukir kasih lewat nyanyian 'Satu' yang diunggah di Instagramnya (17/8). NIKI melengkapi momen kemerdekaan dengan foto mengenakan kebaya merah putih, yang mendapat banyak pujian dari warganet.

3 dari 4 halaman

Anggun C Sasmi

Unggahan Anggun di HUT RI ke-75 (Instagram anggun_cipta)

Anggun C Sasmi juga tak ketinggalan mengungkap rasa nasionalisme terhadap Indonesia. Ia mengunggah foto lama saat dirinya mengenakan dress merah putih yang ikonik.

"Dirgahayu Indonesia Merah darahku, putih tulangku," tulis Anggun sebagai caption foto. 

Dita Karang

Terakhir ada Dita Karang, idol K-Pop yang banyak dikagumi generasi muda Indonesia. Di momen HUT RI ini, Dita sempat tampil di program KBS Indonesia, berbagi cerita tentang dirinya dan Indonesia.

Dita mengenakan atasan bernuansa kebaya yang cocok terlihat di badannya. Di acara tersebut, Dita berkolaborasi dengan Jang Hansol untuk merayakan hari kemerdekaan Korea dan Indonesia yang berdekatan.

4 dari 4 halaman

Simak Juga Video Menarik Berikut Ini: