Fimela.com, Jakarta Penyanyi Rahmania Astrini bersama beberapa penyanyi dari enam negara di Asia telah merilis single berjudul Me Me We. Lagu tersebut membawa pesan penyemangat untuk dunia dalam menghadapi situasi pandemi.
Me Me We sendiri melibatkan penyanyi Korea Selatan diwakilkan oleh K-Pop superstar Ailee, Ravi, serta boyband NewKidd, sementara 5 negara lain masing-masing diwakilkan oleh 1 penyanyi, seperti Aizat Amdan dari Malaysia, Chillies dari Vietnam, PAAM dari Thailand, Quest dari Filipina, dan Rahmania Astrini dari Indonesia.
Pertama kali ditawari oleh label musiknya, Warner Music Indonesia, Astrini mengaku sangat senang. Ia pun hanya butuh waktu singkat untuk mengiyakan tawaran itu.
"Waktu itu ditawarin langsung sama A&R ku. Kalau nyanyi barengan artis-artis luar negeri mau nggak, terus dia jelasin kalau Me Me We itu buat menyemangati di masa pandemi, aku langsung nggak pikir panjang, langsung ambil deh," katanya saat preskon secara virtual, Kamis (6/8/2020).
"Waktu itu lagi rekaman hal lain juga, tiba-tiva ditodong daedlinenya seminggu dari itu. Wow challenging banget," tambah Astri.
What's On Fimela
powered by
Proses Rekaman
Proses rekaman Me Me We ini dilakukan di tengah pandemi virus Corona yang melanda dunia. Karena itulah situasi yang tidak memungkinkan para penyanyi untuk bertemu secara bertatap muka, sehingga proses dilakukan di negara masing-masing.
Kendati demikian, Astrini mengaku senang karena banyak pelajaran baru yang didapatkannya. Seperti rekaman di rumah sendiri dengan menyiapkan semua perabotan seorang diri, tanpa bantuan tim.
"Prosesnya seru dan lumayan challenging karena semua direkam dari rumah, dan aku melakukan proses rekaman sambil teleponan dengan label aku. It’s a fun and funny process," ujarnya.
Ia juga mengatakan saat menyanyikan lagu tesebut, sudah ada pembagiannya. Alhasil ia hanya menyanyikan lagu sesuai dengan apa yang diminta. "Jadi kemarin ketika dikasih juga sudah beserta bagiannya, aku nyanyinya di bagian mana, udah dikasih guide, terus aku ngikutin guidenya," jelasnya.
Wakili Indonesia
Mewakili Indonesia, Rahmania Astrini mengaku sangat senang bisa berpartisipasi di Me Me We ini. Bahkan menurutnya ini merupakan langkah untuk go internasional.
"Pastinya senang banget, sampai sekarang juga masih nggak nyangka. Beneran nih bisa nyanyi sama orang sehebat itu, dan ini lebih luas jangkuannya, Asia," tambahnya.
Rahmania Astrini berharap lagu ini dapat menjadi penyemangat semua pendengar di masa pandemi COVID-19 ini.
"Semoga Me Me We juga bisa menjadi lagu yang terus mengingatkan kita untuk terus saling menguatkan, dan terus saling ada untuk satu sama lain, agar kita semua bisa bangkit, serta keadaannya bisa menjadi lebih baik,” tambah Rahmania Astrini.
Me Me We dirilis di seluruh digital streaming platforms, Kamis, 30 Juli 2020. Video music Me Me We bisa ditonton di kanal YouTube Warner Music Korea mulai 30 Juli 2020 kemarin.