Segera Gelar Konser Virtual, Mawar De Jongh Bocorkan Keseruannya

Rivan Yuristiawan diperbarui 04 Agu 2020, 13:08 WIB

Fimela.com, Jakarta Nama Mawar Eva De Jongh memang terbilang anak baru di industri musik tanah air. Namun suaranya yang lembut dan komposisi musik ringan yang disajikan mampu merebut perhatian penikmat musik. Dalam waktu dekat, Mawar pun akan segera menggelar konser perdananya.

Pada 7 Agustus 2020 mendatang, perempuan 18 tahun itu dijadwalkan akan tampil menghibur penggemarnya. Berlangsung di tengah pandemi Corona, konsernya pun akan digelar secara virtual.

Dan untuk konser virtualnya nanti, Mawar Eva De Jongh memberikan sedikit bocoran keseruannya. "Udah 80% sih yaa (persiapannya). Ada 8 lagu, untuk detailnya harus nonton," kata Mawar De Jongh di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (3/8/2020).

2 dari 4 halaman

Cover Lagu Favorit

Mawar De Jongh (Daniel Kampua/Fimela.com)

Dari delapan lagu yang nantinya akan dibawakan, Mawar melanjutkan setlist yang sudah disiapkan merupakan kombinasi single yang sudah ia rilis dan beberapa cover lagu yang mendampingi perjalanan hidupnya. Satu bocoran, ia akan meng-cover sebuah lagu berbahasa Korea yang memang sudah ia sering dengarkan sejak remaja.

"Aku milih lagu Korea karena emang pada dasarnya lagu yang akan aku bawain itu lagu aku dan lagu yang aku suka. Kayak lagu Korea ini adalah lagu favorite aku saat aku masih SMP, emang akan jadi lagu spesial di konser nanti," paparnya.

3 dari 4 halaman

Tetap Interaktif

Mawar de Jongh (Bambang E Ros/Fimela.com)

Yang kemudian menjadi pekerjaan rumah bagi Mawar Eva De Jongh dalam konsernya nanti ialah bagaimana membangum feel layaknya konser tatap muka. Maka dari itu, ia pun akan berusaha berinteraksi dengan para penontonnya meski secara virtual guna menghidupkan ambience seperti konser tatap muka pada umumnya.

"Iyaa sih feelnya akan beda banget sama kalau ketemu mereka langsung. Jadi mungkin kalau dari kami tuh konsep kami yang pikirin, terus juga tetep ada kolom komentar untuk chat, dan karena ini live aku tetap ajak mereka ngobrol sih," pungkasnya.

4 dari 4 halaman

Simak video menarik berikut ini: