Film Dua Garis Biru yang dibintangi bersama Adhisty Zara berhasil membawa dua piala dari ajang penghargaan yang digelar pada Sabtu (25/7/2020). Bahkan, film karya Gina S Noer itu berhasil mendominasi dalam Kategori Terfavorit atau Pilihan masyarakat. (Adrian Putra/Fimela.com)
Remaja kelahiran Lombok 20 tahun silam itu didapuk menjadi Pemeran Utama Pria Terfavorit lewat film Dua Garis Biru. Sedankan kategori Pemeran Utama Wanita Terfavorit adalah lawan mainnya dalam film tersebut. (Adrian Putra/Fimela.com)
Selain dinobatkan sebagai Pemeran Pria Terfavorit atau pilihan masyarakat, Angga juga mendapat Pemeran Pasangan Terfavorit bersama Adhisty Zara. (Adrian Putra/Fimela.com)
Angga yang mengawali kariernya di layar lebar sejak tahun 2018 lewat film Sajen mengaku terkejut ketika di dapuk menjadi pemenangnya. (Adrian Putra/Fimela.com)
Angga juga bersyukur lantaran film Dua Garis Biru yang dibintanginya bersama Adhisty Zara berhasil mendapat banyak penghargaan dalam acara tersebut. (Adrian Putra/Fimela.com)
Selain Angga dan Adhisty, ada Cut Mini yang juga di nobatkan sebagai Pemeran Pendukung Wanita Terfavorit. Selain itu, film Dua Garis Biru juga menjadi film Terfavorit. (Adrian Putra/Fimela.com)
Sekilas karier Angga Aldi Yunanda, mengawali kariernya sebagai model. Tahun 2015, ia memerankan Baim dalam sinetron Malu Malu Kucing. Namanya melejit di sinetron Mermaid In Love 2016-2017. Angga juga terlibat dibeberapa judul film televisi. Selain sebagai pemeran, ia juga 4 kali merilis single.