4 Aktivitas yang Bisa Dilakukan dengan Imunitas Maksimal di Masa New Normal

Vinsensia Dianawanti diperbarui 03 Agu 2020, 17:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Di masa new normal banyak aktivitas yang sebenarnya bisa dilakukan. Tentu dengan tetap menerapkan protokol kesehatan agar terhindari dari paparan virus. Selain itu, untuk kembali melakukan aktivitas favorit di luar rumah kamu tetap perlu memiliki imunitas yang cukup.

Imunitas yang cukup bisa didapatkan dengan mengonsumsi sayur dan buah-buahan. Agar lebih maksimal, kamu bisa mengonsumsi multivitamin tambahan untuk memenuhi kebutuhan vitamin dan mineral.

Youvit bisa menjadi salah satu jenis multivitamin yang bisa dikonsumsi untuk menambah imunitas tubuh. Youvit multivitamin mengandung 10 macam vitamin dan dua mineral. Dengan bentuk permen gummy memberikan pengalaman mengonsumsi multivitamin yang menyenangkan.

Multivitamin dari Youvit hadir dengan rasa mixberry yang membuat konsumen tidak merasa bosan dan menambah rasa. Selain itu, multivitamin ini terbilang praktis karena hanya perlu dikunyah tanpa perlu dikonsumsi dengan air putih.

 

2 dari 3 halaman

Program seru untuk beraktivitas

Youvit mengajak masyarakat Indonesia kembali beraktivitas dengan imunitas yang maksimal (Foto: Youvit)

Di masa new normal ini, Youvit mengajak masyarakat Indonesia untuk beraktivitas sesuai passion melalui program #TunjukinPassionmu.

"Program ini mengajak masyarakat untuk melakukan kembali hal-hal yang mereka cintai. Walaupun dengan keterbatasan, bisa dilakukan bersama. Semua bisa dilakukan asalkan sehat.," ungkap Ardhya Santika, Head of Marketing YOUVIT.

Program ini akan mengusung empat passion yang bisa ditemui dalam kehidupan sehari-hari. Seperti kuliner, olahraga, seni, dan travelling. Di dalam program ini akan ada beberapa kegiatan menarik yang bisa diikuti. Seperti MasterClass online oleh beberapa selebriti yang mewakili empat passion tersebut.

Selain itu, ada juga kompetisi media sosial dan kolaborasi aktivitas online dengan beberapa merek lokal. Dengan demikian, masyarakat bisa kembali percaya diri dan kreatif untuk beraktivitas lagi sesuai dengan passion mereka.

3 dari 3 halaman

Simak video berikut ini

#changemaker