Mencoba Serum Mata Multifungsi Formulasi Paten Produk Lebah-Mata Air Jeju

Novi Nadya diperbarui 19 Jul 2020, 18:16 WIB

Fimela.com, Jakarta Serum mata atau eye serum menjadi produk skincare yang memiliki formulasi khusus karena merupakan kulit paling tipis dibanding area wajah lainnya. Kulit seputar mata juga memiliki jaringan longgar yang bisa menyerap apa pun yang diaplikasikan secara langsung tanpa filter karena tak mempunyai lapisan lemak di bawah kulit.

Karena memiliki anatomi dan sifat kulit yang berbeda, produk akan mendesain skincare khusus untuk mata. Seperti brand BSKIN, merek skincare dari HDI yang butuh empat tahun merilis produk eye serum setelah lebih dulu memperkenalkan rangkaian perawatan kulitnya.

Sama seperti formulasi paten skincare-nya, BSKIN Eye Care Multi-tasking Power Serum memiliki keunggulan sekaligus keunikan yang menggabungkan ekstrak dari bahan-bahan perlebahan yang dicampur dengan air dari mata air Jeju dan menghasilkan formulasi paten yang disebut B-Complex Water atau B20.

"Kami membuat sendiri formulasinya di Korea dari bahan-bahan yang tidak ada di pabrik. Kami juga sangat selektif memilih ingredient yang bebas dari 14 bahan berbahaya serta melewati serangkaian uji klinis sampai akhirnya terbukti aman dan khasiatnya," ujar Ms. Su Mae Chia, Key Leader Regional Marketing HDI and BSKIN’s Brand Ambassador bercerita mengapa butuh waktu lama menciptakan produk serum mata saat launching produknya secara virtual belum lama ini.

Ms. Su Mae Chia, Key Leader Regional Marketing HDI and BSKIN’s Brand Ambassador
2 dari 4 halaman

Kandungan dan Klaim

BSKIN Eye Care Multi-tasking Power Serum

BSKIN Eye Care Multi-tasking Power Serum mengandung Adenosine dan empat jenis peptida yang dapat meningkatkan produk kolagen dan elastin. Khasiatnya memberikan kelembapan dan elastisitas kulit untuk mengurangi tanda garis halus dan kerutan, serta meningkatkan daya tahan kulit terhadap kerusakan eksternal sehingga memperlambat tanda penuaan.

Kandungan bahan aktif lainnya adalah Niacinamide, Haloxyl, dan ekstrak Sea Daffodil yang mampu  mencegah produksi melanin berlebih serta mencerahkan kulit di sekitar mata. Serta Aloe Vera berfungsi memperbaiki kerusakan kulit dan meredakan pembengkakan karena kelelahan serta Glycosyl Trehalose dan Betaine menjaga area sekitar mata tetap lembut dan elastis.

BSKIN Eye Care Multi-tasking Power Serum juga memakai formula unggulan B2O dari produk lebah seperti Madu, Royal Jelly, Propolis dan Pollen yang dipadu dengan air dari mata air Pulau Jeju melengkapi kombinasi bahan aktif yang terdapat pada serum ini.

B2O membentuk lapisan pelindung yang menenangkan area mata secara instan dan memberikan kelembapan tahan lama sepanjang hari. Serum mata multifungsi ini tidak menyebabkan milia dan aman untuk kulit sensitif.

BSKIN Eye Care Multi-tasking Power Serum disebut serum mata multifungsi karena memberikan manfaatnya untuk segala usia dengan masing-masing permasalahan area matanya. Bagi pengguna usia 20 tahun awal atau 30 tahun tahun bisa mengatasi lingkar hitam di mata karena stres atau kelelahan, sedangkan usia di 30+ mendapatkan manfaat efek mengencangkan dan melembapkan kulit area mata.

3 dari 4 halaman

Kesan Pertama Setelah Mencoba

BSKIN Eye Care Multi-tasking Power Serum

Sebelum mencoba serumnya, kemasan produk ini cukup impresif dan sophisticated, tanpa tutup jadi sangat praktis namun tetap higienis. Sekali tekan, kita sudah bisa mendapatkan serum sebesar biji jagung yang cukup untuk mengaplikasikan kulit di area mata.

Bentuknya gel bening yang memiliki wangi khusus yang dihasilkan oleh gabungan bahan aktif yang sudah teruji klinis tanpa aroma artifisial. Saat diaplikasikan pada kulit, kita bisa melihat gel transparan tersebut perlahan terserap dengan sempurna ke area mata.

Teksturnya terasa ringan namun sedikit 'sticky' namun saat dioles ke area wajah tidak meninggalkan lengket sama sekali. Jangan lupa untuk mengikuti instruksi pemakaian yaitu mengaplikasikan dengan jari manis dan tepuk lembut di area bawah dan kelopak mata.

Sensasi segar pasti langsung terasa saat memakainya dan terbukti melembapkan area mata dalam waktu lebih lama. Namun untuk hasil lebih baik akan terlihat setelah penggunaan rutin minimum empat minggu. 

"Kami juga sudah melakukan pengujian pada beberapa orang, hasilnya dalam 28 hari pemakaian, 91 kerutan berkurang," tambah dr. Eske Christina Poli, S. Ked, Smart Skin Advisor BSKIN.

4 dari 4 halaman

Simak Video Berikut

#ChangeMaker