Gaji Sering Habis di Tengah Jalan? Kenali 3 Penyebab Utamanya

Endah Wijayanti diperbarui 20 Jul 2020, 10:07 WIB

Fimela.com, Jakarta Idealnya penghasilan yang didapat setiap bulan bisa mencukupi semua kebutuhan kita pada bulan tersebut. Sayangnya, kadang gaji habis di tengah jalan. Ketika semestinya gaji bisa dipakai untuk memenuhi kebutuhan hingga akhir bulan, pada tengah bulan gaji sudah habis duluan. Hm, kenapa ya?

Bagi yang memiliki penghasilan tetap setiap bulan kadang masih juga "kecolongan" dengan pengeluaran yang lebih besar daripada pemasukan. Apalagi bagi yang tinggal di kota-kota besar, penghasilan yang didapatkan seringkali tak kunjung cukup. Mengutip buku Maket It Happen, akar permasalahan penghasilan yang tak kunjung cukup ada tiga. Berikut uraiannya.

1. Tidak Tahu Perbedaan Simpanan, Tabungan, dan Investasi

Sebesar 50% akar permasalahan  gaji atau penghasilan yang tak kunjung cukup adalah karena tidak bisa membedakan antara simpanan, tabungan, dan investasi. Apabila rutin mencetak buku rekening dari rekening tabungan, coba periksa dan perhatikan banyak jumlah mutasi debit dan mutasi kredit yang ada. Umumnya mutasi debit jauh lebih banyak dariapda mutasi kredit. Padahal, tabungan itu seharusnya banyak mutasi kredit, dan hanya didebit sesekali saat untuk mendanai tujuan finansial yang sudah ditetapkan. 

2 dari 2 halaman

2. Gaya Hidup Tinggi

Ilustrasi./Copyright shutterstock.com/g/Chakkrit

Nah, ini juga yang sering jadi penyebab penghasilan yang tak kunjung cukup. Sebesar 32% akar permasalahan gaji yang habis di tengah jalan adalah karena gaya hidup yang tinggi. Terlebih jika mengikuti perkembangan gaya hidup yang tidak diimbangi dengan penghasilan yang mumpuni, maka uang bisa cepa habis. Lebih mementingkan gengsi tanpa diimbangi dengan kemampuan mengatur finansial  yang baik juga hanya akan membawa petaka.

3. Hobi Berutang

Suka belanja dengan kartu kredit? Sering menjadikan tambahan limit sebagai tambahan penghasilan? Hati-hati bila menjadikan berutang sebagai kebiasaan atau hobi. Hobi berutang hanya akan merugikan kita bila tidak diimbangi dengan kemampuan membayar cicilan tepat waktu. Jadi, selalu pikir dua kali sebelum memakai kartu kredit atau berutang, ya.

Bagi yang sering mengalami bokek di tengah bulan atau penghasilan yang sudah habis duluan sebelum tanggal gajian berikutnya, bisa jadi tiga hal di atas adalah penyebab utamanya. Saatnya untuk lebih disiplin lagi dalam mengatur penghasilan supaya kondisi keuangan kita senantiasa sehat.

#ChangeMaker