Bakal Live dari 3 Negara, Smartfren Hadirkan Konser Virtual Interaktif

Iwan Tantomi pada 16 Jul 2020, 07:53 WIB

Fimela.com, Jakarta Sukses digelar tahun lalu, Smartfren WOW Concert akan hadir kembali tahun ini. Bedanya, jika tahun lalu Smartfren WOW Concert digelar secara langsung, tahun ini akan diadakan secara virtual. Smartfren WOW Virtual Concert bakal menghadirkan teknologi canggih yang bisa memberikan sensasi dan pengalaman nonton konser virtual di rumah, layaknya menonton konser sungguhan.

Bahkan, diakui oleh Djoko Tata Ibrahim selaku Deputy CEO Smartfren, Smartfren WOW Virtual Concert layak ditunggu, karena menghadirkan musisi terbaik dari tiga negara, yaitu Inggris, Korea Selatan dan tentunya Indonesia.

“Sedianya Smartfren WOW Concert diadakan pada April 2020, namun tertunda karena pandemi Covid-19 sebagaimana anjuran pemerintah. Namun, demi memberikan hiburan sekaligus semangat baru bagi pelanggan Smartfren maupun masyarakat Indonesia agar tetap positif dan optimis, kami menghadirkan Smartfren WOW Virtual Concert.” ungkap Djoko.

Ia menambahkan jika Smartfren WOW Virtual Concert ini bakal mengobati kerinduan masyarakat Indonesia akan konser musik, baik dari artis Indonesia maupun mancanegara. Bahkan, penonton terpilih nanti bisa berinteraksi langsung dengan sang idola secara virtual di Smartfren WOW Virtual Concert.

“Smartfren WOW Virtual Concert akan berlangsung sesuai protokol kesehatan yang diterapkan pemerintah dan penonton bisa menikmati dari rumah masing-masing secara seru dan menyenangkan,” imbuh Djoko.

Lebih lanjut, Roberto Saputra, Chief Brand Officer Smartfren, lewat tema “Indonesia Gue Keren”, Smartfren ingin bersama-sama mengajak masyarakat tetap positif, optimis dan produktif di tengah keterbatasan pandemi ini. Apalagi Smartfren WOW Virtual Concert digelar bersamaan dengan momentum kemerdekaan Indonesia, sehingga tema tersebut pas untuk dipilih.

“Smartfren WOW Virtual Concert menjadi salah satu bentuk upaya mengajak seluruh lapisan masyarakat merdeka dari rasa was-was, bangkit menjadi bangsa yang besar, maju dan berkarya tanpa batas. Bersama kita buat Indonesia lebih keren lewat karya, inovasi dan teknologi,” ucap Roberto.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Lantas, siapa saja line up Smartfren WOW Virtual Concert tahun ini?

(c) Shutterstock

Indra Yudhistira selaku Direktur Indonesia Entertainment Group (IEG), mengungkapkan jika ada banyak musisi keren dari tiga negara yang bakal memeriahkan Smartfren WOW Virtual Concert kali ini.

“Dari Inggris ada HONNE, dari Korea Selatan ada EVERGLOW, serta dari Indonesia ada Agnez Mo, Andi Rianto, Ari Lasso, Dewa 19, Dipha Barus, Gading Marten & Gempita, Once Mekel, Raisa hingga Tiara Andini.” ungkap Indra.

Indra juga menjelaskan jika tema “Indonesia Gue Keren” punya makna dalam, karena selama 2020 ada banyak keterbatasan yang terjadi akibat pandemi, seperti mau beraktivitas di luar rumah nggak bisa leluasa. Namun, Indonesia Gue Keren dalam konser ini, menjadi bukti kebangkitan yang bersamaan dengan momentum kemerdekaan Indonesia. Dipilihnya konsep virtual, karena nggak bisa menghadirkan penonton langsung, tetapi Smartfren mampu mengundang artis dari tiga negara.

“Kejutannya, Smartfren WOW Virtual Concert menggunakan teknologi Extended Reality. Jika Virtual Reality hanya menampilkan audio visual, maka dengan Extended Reality, baik artis maupun penonton bisa saling berinteraksi lewat panel LED, sehingga benar-benar merasakan keseruan layaknya konser sungguhan, tanpa perlu alat tambahan seperti kacamata. Smartfren WOW Virtual Concert juga bakal menghadirkan konsep hologram dan interactive activity bagi para penonton,” jelas Indra.

Menariknya, Smartfren WOW Virtual Concert juga akan menjadi momen penting bagi sederet musisi Tanah Air untuk unjuk karya baru. Sebut saja Raisa yang bakal menyanyikan lagu baru yang diciptakan sekaligus didedikasikan khusus olehnya untuk para tenaga medis yang telah berjuang melawan Covid-19. Nggak mau kalah, Agnez Mo juga bakal menyanyikan lagu barunya untuk pertama kali di Smartfren WOW Virtual Concert. Serta yang juga nggak kalah menarik ditunggu adalah duet Tiara Andini dengan bintang spesial. Penasaran siapa kira-kira? Nantikan, Smartfren WOW Virtual Concert yang bakal dipandu oleh host Daniel Mananta, Luna Maya dan Okky Lukman pada 8 Agustus 2020 dari jam 18.00-22.00 WIB hanya di Vidio.com dan SCTV.

Dapatkan informasi terbaru dari Smartfren WOW Virtual Concert ini di instagram @smartfrenworld atau kunjungi website Smartfren dengan klik di sini.

Tag Terkait