Demi Keluarga Chrissy Teigen Hapus 60.000 Tweet

Lanny Kusuma diperbarui 17 Jul 2020, 07:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Chrissy Teigen menghapus 60.000 tweet di akun Twitternya usai muncul rumor yang menyebut dirinya terlibat dalam sebuah hubungan dengan Jeffrey Epstein dan Ghislane Maxwell, sosialita yang ditangkap karena tuduhan persangan seks.

"Saya khawatir dengan keluarga saya. Menemukan saya berbicara tentang balita dan tiara pada 2013 dan kalian berpikir (hal itu) semacam operasi sialan," tuis Chrissy Teigen.

Chrissy Teigen (AFP/Christopher Polk)

Melansir laman E!News, Kamis (16/7) spekulasi adanya hubungan antara Chrissy, Epstein dan Macwell muncul karena klaim tidak berdasar, di mana nama istri John Legend itu muncul dalam daftar penerbangan pesawat pribadi Epstein ke pulai Karibia.

Terkait hal tersebut, Reuters memastikan bahwa klaim tersebut tidal benar. Selain Chrissy Teigen, Tom Hanks juga disebut terlibat dalam penerbangan tersebut, namun tim pemeriksa fakta dari Reuters tida menemukan nama mereka di sana.

2 dari 3 halaman

Perdagangan Anak

Chrissy Teigen dan John Legend (AFP/Jenny Anderson)

Ini bukanlah tuduhan pertama yang dihadapi Chrissy Teigen. Sebelumnya pada tahun 2018, Chrissy dan John Legend dituduh melibatkan putri merek Luna Steohens dalam lingkaran perdagangan anak.

Pasangan itu pun mengancam akan mengajukan gugatan hukum kepada seseorang yang menyebarkan rumor tersebut.

Rumor tersebut pun sempat dimuat di laman Los Angeles Times di tahun 2018 lalu, di mana jurnalis Liz Crokin menuduh Chrissy dan John lewat serangkaian tweet yang kemudian dihapus.

"Saya tidak pernah mennuduh John dan Chrissy memperdagangkan anak mereka. Itu kebohongan yang datar dan history Twitter saya membuktikannya," kata Crockin kepada Los Angeles Times.

3 dari 3 halaman

Saksikan Video Pilihan Berikut Ini

Tag Terkait