Papa T Bob Meninggal Dunia di Usia 59 Tahun

Syifa Ismalia diperbarui 10 Jul 2020, 12:52 WIB

Fimela.com, Jakarta Kabar duka kembali datang dari industri musik Tanah Air. Pencipta lagu anak di era 90-an, Papa T Bob menghembuskan napas terakhirnya di usia 59 tahun pada Jumat (10/7/2020).

"Innalillahi wa inna ilaihi rajiun. Telah berpulang ke rahmatullah saudara kita, Papa T Bob (Erwanda Lukas)," tulis pesan yang diterima lewat pesan yang diterima awak media.

Dari pesan itu, Papa T Bob dinyatakan meninggal dunia sekitar pukul 10.35 WIB. Rencananya, jenazah akan segera dikebumikan di Bintaro, Jakarta Selatan. "Rencana pemakaman di Bintaro, masih dirundingkan keluarga,” imbuh keterangan tersebut.

2 dari 4 halaman

Dibenarkan Pihak Keluarga

Papa T Bob. (Nurwahyunan/Bintang.com)

Kabar kepergiaan Papa T Bob untuk selama-lamanya pun dibenarkan anak laki-lakinya, T Bob Vargo pada awak media. Ia mengatakan almarhum meninggal di kediamannya.

"Iya benar (Papa T Bob meninggal). Ini sekarang lagi mau dibawa ke rumah sakit," ujarnya.

3 dari 4 halaman

Sempat Jalani Perawatan

Papa T Bob (Foto: Instagram/@papatbob_official)

Sebelum meninggal dunia, pada April lalu, Papa T Bob sempat menjalani perawatan intensif lantaran penyakit diabetes yang dideritanya.

Sosok Papa T Bob memang legendaris terutama dikalangan artis cilik generasi 90an. Sebut saja lagu hits yang diciptakannya untuk Joshua berjudul Diobok-Obok.

Selain Joshua, Papa T Bob juga menciptakan lagu untuk Tina Toon yakni Bolo Bolo. Termasuk Trio Kwek Kwek dengan lagunya Jangan Marah dan Tanteku.

4 dari 4 halaman

Saksikan Video Menarik Berikut