Jelajah Dunia di Era New Normal Jadi Lebih Aman dengan Fitur Kesehatan dan Keselamatan

Karla Farhana diperbarui 10 Jul 2020, 16:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Memasuki era new normalbeberapa negara kini sudah mulai membuka pintunya untuk menyambut para pendatang dan turis dari mancanegara. Meskipun begitu, kesehatan dan keselamatan menjadi prioritas saat kamu hendak berpetualang ke luar negeri. Baik pada saat berada di perjalanan, hingga pada saat kamu sudah sampai di tujuan. 

Untuk itu, Booking.com menghadirkan fitus Langkah-langkah Kesehatan dan Keselamatan yang memungkinkan mitra akomodasi untuk memilih berbagai langkah kesehatan dan keselamatan sesuai kebutuhan era new normal terkait kebersihan, sanitasi, jarak sosial, dan keamanan makanan. 

Pilihan ini akan hadir di situs Booking.com di halaman properti para mitra di bagian 'Kesehatan dan Keselamatan.' Fitur ini dirancang khusus untuk melengkapi para wisatawan dengan transparansi pada saat kamu ingin bepergian ke luar negeri. Selain itu, dengan fitur ini kamu juga akan paham sejauh mana kamu akan terlindungi selama menginap di destinasi yang kamu tuju. 

Menurut Vikas Bhola, Direktur Regional, Asia Selatan, Booking.com, keselamatan dan keamanan pelanggan serta mitra dan kolega menjadi perhatian utama Booking.com. 

“Di Booking.com, perhatian utama kami adalah keselamatan dan keamanan pelanggan, mitra, dan kolega kami. Seiring perkembangan situasi, kami terus memperbarui dukungan yang kami berikan, termasuk peningkatan transparansi kepada konsumen seputar informasi kesehatan dan keselamatan ketika melakukan pemesanan pada platform kami. Dengan memperkenalkan langkah-langkah keamanan ini, kami akan membantu menetapkan ekspektasi yang akurat dan memberikan ketenangan bagi parawisatawan ketika waktunya tepat bagi mereka untuk kembali menjelajahi dunia," jelasnya. 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Prosedur Kesehatan dan Keselamatan

ilustrasi hotel | pexels.com/@olly

Berikut ini beberapa tindakan kesehatan yang dapat dipilih para mitra akomodasi:

  • Penggunaan pembersih berbahan kimia yangefektif terhadap virus Corona
  • Kamar akan dibersihkan dengan desinfektan setiap hari

  • Seprei, handuk, dan binatu dicuci sesuai dengan pedoman WHO

  • Kamar ditutup untuk para tamu setelah dibersihkan

Selain itu, berikut tindakan keamanan yang dapat dipilih para mitra akomodasi: 

  • Staf mengikuti semua protokol keamanan sebagaimana diarahkan oleh otoritas setempat
  • Perangkat alat tulis kantor yang digunakan bersama seperti daftar menu yang dicetak, majalah, pena, dan kertas akan ditiadakan
  • Antiseptik pembersih tangan akan tersedia di kamar dan area publik

  • Pemeriksaan kesehatan tamu langsung di tempat

Selain itu, juga akan diberlakukan beberapa tindakan untuk menjaga jarak sosial seperti peraturan pada saat antre, pembayaran cashless, hingga adanya pembatas fisik antara tamu dan staf. 

#ChangeMaker

3 dari 3 halaman

Simak Video Berikut