5 Tips agar Tampak Lebih Seksi dan Makin Disayang Suami

Endah Wijayanti diperbarui 04 Jul 2020, 17:35 WIB

Fimela.com, Jakarta Untuk meningkatkan kemesraan dan keintiman dalam hubungan suami istri, seorang istri kadang perlu untuk berupaya tampak lebih seksi. Definisi seksi di sini tak melulu berkaitan dengan bentuk atau ukuran tubuh. Setiap perempuan bisa tampak lebih seksi dengan cara lebih peka mengenali bagian mana dari wajah atau tubuh yang menarik.

Kita bisa menanyakan langsung pada suami tentang apa  yang paling ia sukai dari kita. Seperti, membiarkan rambut tergerai atau dikuncir. Pakaian apa yang paling ia inginkan untuk kita pakai. Selain itu, ada beberapa cara dan tips yang bisa dicoba untuk bisa tampak lebih seksi dan makin disayang suami.

1. Memakai Parfum atau Wewangian

Menyemprotkan parfum pada tubuh bisa membuat seorang perempuan tampak seksi. Mengutip buku Psikologi Pengantin, Sylvaine Delacourte seorang perfumer mengungkapkan bahwa meletakkan wewangian di beberapa titik tertentu dari tubuh akan membangkitkan gairah pasangan. Umumnya, pergelangan tangan dan belakang telinga menjadi titik yang paling umum dipilih untuk menyemprotkan parfum. Untuk bisa tampak seksi di mata suami, tak hanya mengatur penampilan saja yang perlu dilakukan. Menyemprotkan parfum atau wewangian di beberapa titik tubuh bisa lebih efektif untuk membangun keintiman.

2. Mengenakan Pakaian Berwarna Merah

University of Rochester mencatat perempuan yang mengenakan busana atau pakaian berwarna merah tampak lebih menarik di mata laki-laki dibandingkan pakaian berwarna putih, abu-abu, hijau, atau biru. Tak perlu minder bila tubuh tak selangsing selebritis atau model. Dengan memilih pakaian  yang tepat kita sudah bisa tampak lebih seksi di mata suami.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

3. Melakukan Kontak Mata

Ilustrasi/copyright shutterstock.com

Cara berkomunikasi dengan pasangan juga bisa meningkatkan keintiman. Kontak mata dapat dilakukan untuk bisa tampak lebih seksi di mata suami. Profesor psikologi dari Carlifornia State University, Beverly B. Palmer mengatakan cara seseorang melakukan kontak mata berpengaruh terhadap kesan seksi. Kontak mata yang hangat dan tulus bisa meningkatkan kedekatan. Termasuk mengerling, berkedip, hingga sorot mata yang penuh gairah bisa meningkatkan kesan seksi seorang istri di depan suami.

4. Memperbanyak Sentuhan

Sentuhan istri pada suami bisa memberikan stimulus yang membangkitkan rasa tersendiri. Kulit dan sentuhan dapat memberikan informasi ke otak pada area yang mirip dengan area yang memberikan ifnormasi tentang tekanan dan rasa sakit. Sentuhan tak hanya bisa mendatangkan rasa nyaman, tetapi juga bisa membangkitkan gairah. 

5. Mengatur Postur Tubuh Rileks tapi Tegak

Cara mengatur postur tubuh juga bisa memengaruhi kesan seksi. Untuk bisa tampak lebih seksi, bisa dengan cara mengatur tubuh untuk tetap rileks tapi dengan posisi yang tegak. Postur seperti itu bisa memberi kesan penuh vitalitas dan energi. Sehingga tampak lebih memikat di depan pasangan.

Jadi, bagaimana? Tertarik untuk mencoba tips-tips dan cara di atas agar lebih disayang suami? Satu hal yang tak kalah penting adalah tetap berusaha untuk tampil percaya diri. Rasa percaya diri ini bisa menambah kesan seksimu. 

#ChangeMaker