Fimela.com, Jakarta Dalam astrologi, setiap zodiak dibagi menjadi beberapa elemen yang sama. Ada empat elemen yang bisa dibedakan, yaitu elemen udara, api, air dan tanah. Kali ini kita akan membahas zodiak yang masuk ke dalam kategori elemen air.
Mengedepankan perasaan
Zodiak yang masuk elemen air adalah Cancer, Scorpio, dan Pisces. Menurut ahli astrologi Lisa Stardust zodiak berelemen air akan lebih sering melibatkan hati dan perasaan ketika dihadapkan pada pilihan hidup atau berbagai situasi.
Tidak seperti zodiak berlemen udara yang lebih dominan diarahkan oleh pengetahuan, logika dan akal, zodiak berelemen air cenderung menjalani kehidupan dengan berpegang pada sisi emosional, intuisi dan firasat hati.
What's On Fimela
powered by
Mudah berempati
Tidak mengherankan, hal itu sangat terlihat pada Cancer dan Pisces yang secara jelas menunjukkan perasaannya lebih peka dan sensitif. Keduanya memiliki sisi sentimental yang kuat. Sedangkan untuk Scorpio, dari luar ia tidak tampak sensitif namun sebenarnya berhati lembut dan perasa.
Ketiganya mudah berempati pada orang lain, mampu memahami perasaan orang lain melebihi perasaannya sendiri. Zodiak berelemen air sangat cocok menjadi pasangan dan sahabat baik karena mereka selalu ingin melindungi dan membantu kesulitan orang-orang terdekatnya.
Rasa sayangnya tinggi
Karena diarahkan oleh perasaan, baik Cancer, Pisces maupun Scorpio selalu mengedepankan kepentingan orang-orang yang mereka sayang dibandingkan kepentingannya sendiri. Rasa sayangnya sangat mendalam dan ketiganya tipe yang setia.
Cancer yang tipe keibuan dan mengayomi, mirip dengan Pisces yang lembut dan selalu bersedia mengalah agar pasangannya bahagia. Begitu pula Scorpio yang siap sedia ketika dibutuhkan dan rela berkorban demi orang yang dicintainya.
Umumnya, zodiak elemen air lebih cocok dengan zodiak elemen tanah, yaitu Taurus, Virgo, Capricorn karena lebih mudah memahami.
#ChangeMaker with FIMELA