4 Manfaat Membangun Kedekatan antara Orangtua dan Anak

Karla Farhana diperbarui 25 Jun 2020, 15:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Parenting is the most fulfilling job in this entire life. Namun, tentu saja ada begitu banyak tantangan yang setiap orangtua hadapi. Kehidupan keluarga modern bisa saja sangat stressful dan memiliki banyak tekanan. Apalagi ketika membangun hubungan erat dan hangat kepada sang buah hati

Meski tidak mudah, setiap orangtua pasti menginginkan yang terbaik untuk anak-anaknya. Karena itu, pendidikan anak yang diberikan orangtua di rumah sangat penting untuk pertumbuhan dan kecerdasan anak. Terutama dalam membentuk karakter anak. 

Dilansir dari Parenting.org, mendidik anak agar cerdas dan memiliki karakter yang baik tidak bisa dilakukan ketika orangtua tidak dekat dengan sanga anak. Meski tidak mudah, namun ibu dan ayah harus berusaha membangun kedekatan dengan anak sejak dini, hingga anak tumbuh dewasa. 

Pasalnya, kedekatan orangtua dengan anak memiliki begitu banyak manfaat bagi keharmonisan keluarga. Bahkan, hubungan yang dekat antara orangtua dan anak juga memiliki sejumlah manfaat yang baik untuk sang buah hati. Apa saja?

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Manfaat Hubungan yang Dekat dan Hangat antara Orangtua dan Anak

Hubungan anak dan orangtua. (Sumber foto: unsplash.com/Jonathan Borba)

Ikatan yang kuat antara anak dan orangtua menjadi dasar bagi kepribadian sanga anak. Bahkan, ikatan yang kuat ini, menurut Parenting.org, dapat menentukan pilihan hidup dan perilaku sang anak secara keseluruhan. 

Hubungan ini juga dapat memengaruhi kekuatan kesehatan sosial, fisik, mental, dan emosional sang anak. Terlebih lagi, berikut 4 manfaat bagi anak jika orangtua membangun ikatan yang erat sejak dini. 

Hubungan yang Sehat

Bukan hanya menjalin hubungan yang sehat dengan orangtua, anak-anak yang sedari kecil memiliki ikatan yang kuat dengan orangtua juga dapat membangun hubungan yang baik dan bahagia dengan orang lain, seperti sahabat, kekasih, atau pasangan hidup mereka kelak nanti. 

Emosi yang Stabil

 

Seorang anak yang memiliki hubungan kuat dengan orangtua dapat belajar mengatur emosi di bawah tekanan dan juga ketika dia berada dalam situasi yang sulit. 

Perecaya Diri

Selain itu, anak-anak yang memiliki hubungan baik dengan kedua orangtuanya juga tumbuh dengan kepercayaan diri yang kuat. 

Cerdas

Keterlibatan dan intervensi orangtua yang sehat dalam kehidupan sehari-hari sang anak akan menumbuhkan kecerdasan pada sang buah hati. Baik kecerdasan emosional maupun kognisinya. 

#ChangeMaker

3 dari 3 halaman

Simak Video Berikut