Fimela.com, Jakarta Nama Didik Nini Thowok sebelumnya mungkin tak terlalu familiar di kalangan milenial saat ini. Namun belakangan sosoknya jadi pembicaraan setelah mengikuti Lathi Challenge yang ramai di media sosial.
Didik merupakan maestro tari, koreografer, serta pemain pantomim ini sudah melalang buana dengan karyanya. Beliau juga sempat mempelajari tari klasik di Spanyol, serta beragam prestasi di bidang seni.
Belum lama ini seniman asal Jawa Tengah tersebut mengunggah video cover Lathi melalui kanal Youtube-nya. Dengan riasan nyentrik dan berbagai topeng, videonya mengcover lagu Weird Genius ini menuai banyak pujian.
Memukau Netter
Tari kontemporer sudah seperti makanan sehari-hari bagi Didik Nini Thowok. Dan interpretasinya atas lagu Lathi terasa emosional dan mahal. Tak heran jika publik sangat mengagumi karyanya yang satu ini.
Meski usianya telah memasuki 65 tahun, keluwesan Didik menarikan lagu tersebut tidak terbantahkan. Perpaduan makeup, tarian serta emosi yang ia sampaikan berhasil menjadi sebuah suguhan menarik.
Viral di Twitter
Banyak di antara penonton video Lathi Challenge versi Didik Nini Thowok yang datang dari Twitter, Di YouTube pun videonya telah disaksikan lebih dari 196 ribu kali sejak diunggah pada 23 Juni 2020 kemarin.
Didik Nini Thowok juga mengapresiasi karya Weird Genius yang mengangkat lagu tradisional di generasi muda. "Selamat buat Weird Genius atas karyanya yang menginspirasi banyak orang, termasuk eyang hehehe...Pesan moral : hati-hati dengan "wanita yang sedang marah" hihihi...," tulisnya di keterangan video.