Fimela.com, Jakarta Tidak ada yang lebih menyakitkan selain mengetahui suamimu selingkuh. Beberapa perempuan akan langsung memutuskan mengakhiri hubungan, sebagian lainnya mencoba bertahan. Tapi sebelum mencoba mengakhiri hubungan atau pun mencoba bertahan, lihat dulu apakah pria itu sebenarnya layak diberi kesempatan kedua dan patut dipertahankan, karena banyak pria sebenarnya masih mencintai pasangannya meski selingkuh, ini dia tandanya.
1. Berhenti selingkuh
Bukan hanya meninggalkan selingkuhannya tapi juga berhenti selingkuh sepenuhnya. Ia sadar dirinya salah dan tak ingin kehilanganmu. Takut dirimu akan meninggalkannya, ia segera mengakhiri semuanya dan memulai lagi lembaran cinta baru denganmu. Ia sadar dirimulah yang ia cintai bukan hanya nafsu belaka.
2. Berjanji melakukan apa pun untukmu
Ingin membuatmu percaya lagi padanya, ia berjanji akan melakukan apa pun keinginanmu, menuruti kemaunmu dan tak akan pernah berpaling. Ia tak mau kehilangan dirimu. Jika ia berani melakukan apa saja demi mendapatkanmu kembali, bisa jadi ia masih benar-benar mencintaimu.
What's On Fimela
powered by
3. Ia mencari pertolongan ahli
Ia akan menghubungi orangtuamu, saudara hingga psikolog, terapis, pengacara dan mediator untuk bisa menjadi penengah agar kamu mau rujuk dengannya. Ia serius ingin memperbaiki hubungan dan tak berniat sama sekali bercerai denganmu.
4. Ia mengaku pernah selingkuh pada orang lain
Ia tahu itu adalah aib, tapi ia mengaku pada orang lain bahwa ia memang pernah menyelingkuhi dirimu. Ia ingin menunjukkan dialah yang salah dalam hal ini dan ia sangat menyesal. Ketika ia sudah mengesampingkan egonya dan ingin memperbaiki diri, itu tanda ia masih sangat mencintaimu.
5. Ia membuktikan kata-katanya
Tentu susah membangun kepercayaan yang sudah runtuh, apalagi kamu tak bisa percaya 100% dengan kata-katanya. Tapi jika ia membuktikan janjinya, menunjukkan bahwa kata-katanya bukan hanya sekadar di mulut saja, dan ia menguatkan komitmennya padamu, sepertinya ia layak mendapat kesempatan kedua.
Tentu saja sulit bertahan ketika sudah diselingkuhi, tapi tak ada salahnya memertimbangkan lagi keputusan, siapa tahu pasangan memang sebenarnya masih mencintaimu.
#ChangeMaker with Fimela