Patuh Protokol PSBB, Tyas Mirasih Tetap Khawatir Soal New Normal

Ruben SilitongaRizky Mulyani diperbarui 05 Jun 2020, 07:53 WIB
Selama fase PSBB belakangan ini Tyas masih terikat kontrak mengisi acara sahur selama bulan Ramadan. Meskipun begitu, Tyas selalu taat akan protokol PSBB tersebut, seperti jaga jarak dengan orang sekitar dan selalu mengenakan masker. (Instagram/tyasmirasih)
“Ya menjalani kegiatan sebenernya kalau syuting dari kemarin masih ada. Alhamdulillah, kemarin juga bulan puasa aku dapet reguler sahur. Cuma itu lah kita tetap melakukan protokol-protokol yang sesuai prosedurnya,” ujar Tyas seperti melansir dari Liputan6.com. (Instagram/tyasmirasih)
Mengaku sudah menjadi kebiasaan soal memakai masker dan sebagainya, namun Tyas tetap merasa khawatir. Terlebih orang tuanya yang sudah berusia lanjut dan rentan terdampak Covid-19. (Instagram/tyasmirasih)
“Kalau parno dari kemaren juga pasti parno. Gua aja kemaren setelah tiga bulan baru ketemu nyokap lebaran. Karena nyokap juga ada diabetes, sementara gua masih banyak kegiatan, jadi nggak berani kalau sering-sering ketemu,” ujar Tyas. (Instagram/tyasmirasih)
Awalnya Tyas berencana tidak lebaran bersama keluarga besar, namun ia dan suami merasa sehat lalu memberanikan diri bertemu kedua orang tuanya. (Instagram/tyasmirasih)
"Jadinya karena lebaran kita semua sehat satu keluarga baru ketemu. Aku dan suami juga sehat, makanya berani lebaran sama orangtua," jelasnya. (Instagram/tyasmirasih)
Meskipun kumpul bersama orang tua dan keluarga besar, namun Tyas Mirasih tetap mematuhi protokol demi kesehatan bersama. Ia dan keluarga besarnya tetap jaga jarak antara satu orang dan lainnya. (Instagram/tyasmirasih)

Tag Terkait