Fimela.com, Jakarta Krecek adalah kerupuk yang terbuat dari kulit sapi atau kerbau. Krecek bisa dijadikan masakan yang enak seperti sambal goreng krecek yang sangat cocok untuk menu buka puasa. Nah, daripada penasaran dengan cara membuatnya, berikut bahan dan cara membuatnya.
Bahan:
¼ Kerupuk rambak/ krecek (kerupuk kulit sapi atau kerbau yang sudah digoreng)
Bumbu:
- 6 siung bawang merah
- 4 siung bawang putih
- 4 buah cabai merah
- 8 cabai merah
- 50 gr gula merah
- 4 sdm kecap manis
- Garam secukupnya
- ½ sdt penyedap rasa
- Air secukupnya
- Minyak untuk menumis
2 dari 3 halaman
Cara Membuat:
ilustrasi perempuan di dapur/Photo by Jason Briscoe on Unsplash
- Haluskan bawang merah, bawang putih, dan cabai.
- Tumis bumbu yang sudah dihaluskan, hingga beraroma. Masukkan air secukupnya bersama dengan garam, gula, kecap dan penyedap rasa. Biarkan hingga mendidih.
- Jika sudah mendidih masukkan krecek atau kerupuk rambak, aduk hingga rata. Tunggu hingga bumbu meresap.
- Sambal goreng krecek pedas siap disajikan.
Selamat memasak dan semoga suka!
3 dari 3 halaman
Cek Video di Bawah Ini
#Changemaker