Fimela.com, Jakarta Di tengah masa pandemi virus corona yang belum usai, kita masih diharuskan untuk bekerja dari rumah. Rasa cemas juga masih kerap datang silih berganti sambil terus berharap dan menanti berakhirnya paparan virus corona di Indonesia. Beragam ritual kebersihan badan dan tangan juga tetap harus dilakukan, seperti mandi 2-3 kali sehari hingga mencuci tangan setiap abis menggenggam benda-benda yang rentan dengan kotoran.
Ritual kebersihan yang lebih intens dibanding sebelum adanya pandemi virus corona ini memilki risko kulit tubuh dan tangan menjadi lebih cepat kering. Untuk mengatasi hal ini, L'Occitane ingin menawarkan solusi praktis dan jitu untuk menjaga kesehatan dan kelembapan kulit, agar terhindar dari permasalahan kulit kering dan bersisik.
Koleksi Herbae L'eau dari L'Occitane memperkenalkan rangkaian produk perawatan kulit dan wewangian yang terisnpirasi dari keindahan alam liar. Aroma ini terinspirasi oleh alam liar dan semarak kota Provence yang dilambangkan oleh banyaknya rumput liar. Ini adalah visi alam yang bersinar, tulus dan bebas dari kecerdasan. Mengungkapkan keindahan sejati dan paling sederhana.
Untuk membersihkan tubuh secara maksimal tanpa membuat kulit menjadi kering, kamu dapat mencoba Herbae Par L'Occitane L'Eau Gentle Shower Gel. Gel shower yang lembut ini memiliki aroma yang menyegarkan dari tanaman semanggi putih. Tekstur yang ringan dan menyeluruh membuat tubuh beraroma natural.
Agar kulit tubuh terjaga kelembapannya sepanjang hari, maksimalkan perawatan tubuh harian dengan Herbae Par L'Occitane L'Eau Beauty Milk. Diperkaya dengan shea butter, body lotion ini mampu melembapkan kulit tanpa rasa lengket.
Tak hanya kulit tubuh, beri perhatian ekstra untuk area kulit tangan. Herbae Par L'Occitane L'Eau Hand Cream bisa jadi andalan. Krim tangan bertekstur ringan ini diperkaya dengan shea butter organik, membantu menyegarkan tangan dan membuatnya lembut.
What's On Fimela
powered by
Aroma menenangkan pereda rasa cemas
Redakan rasa cemas dengan aroma segar dari Herbae Par L’Occitane L'eau Eau De Toilette. Aroma jeruk dan perpaduan buket bunga liat yang memberikan sensasi kejutan. Bercampur dengan kesegaran semerbak aroma rumput hijau dan lembutnya ekstrak kelopak bunga angelica mampu menyingkirkan rasa cemas dalam sekejap. Cocok untuk menemani kamu beraktivitas selama WFH di masa pandemi virus corona.
#changemaker