Biarpun Lagi #DiRumahAja, Jangan Lupa Kebersihan Wajah Tetap Dijaga

Wuri Anggarini pada 22 Apr 2020, 10:44 WIB

Fimela.com, Jakarta Hayo ngaku, selama sebulan menjalani work from home, apakah kamu masih rutin melakukan beauty regime untuk merawat kesehatan kulit? Memang sih selama menjalani social distancing ini kamu mungkin jarang banget keluar rumah. Tapi, bukan berarti jadi malas melakukan perawatan kulit, seperti membersihkan wajah secara teratur.

Membersihkan wajah penting dilakukan, karena menjadi  bagian dari menjaga kebersihan diri untuk mencegah virus masuk ke dalam tubuh. Selain itu, ritual yang satu ini juga penting untuk menjaga kebersihan kulit, mencegah pori-pori tersumbat, dan melancarkan regenerasi sel kulit mati yang bisa menyebabkan wajah kusam dan nggak bercahaya. Nggak mau penampilan jadi kurang oke saat kembali ngantor nanti, kan? Yuk, pastikan kebersihan wajah tetap dijaga!

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Bersihkan Wajah Pagi dan Malam Hari

(c)shutterstock

Meskipun kamu hanya rebahan di kamar sambil mengerjakan pekerjaan sehari-hari, tapi jangan melewatkan rutinitas membersihkan wajah, ya. Pastikan tetap disiplin membersihkan wajah di pagi hari dan malam hari.

Membersihkan wajah di pagi hari penting untuk menyingkirkan kotoran dan minyak alami yang menumpuk di permukaan kulit, agar tidak menyumbat pori-pori. Rutinitas ini juga berperan untuk menyiapkan wajah sebelum menggunakan skincare agar produknya bisa menyerap secara maksimal. Wajah yang bersih juga bisa membuat makeup menempel optimal.

Seharian di rumah aja, apakah bisa skip membersihkan wajah di malam hari? Jawabannya tentu saja nggak bisa. Membersihkan wajah di malam hari penting buat menyingkirkan kotoran, minyak alami, hingga sisa produk makeup yang dipakai di pagi hari agar terangkat sempurna. Pasalnya, kotoran dan sisa produk yang menumpuk di permukaan kulit bisa membuat wajah tampak kusam dan kurang segar. Selain itu, kulit juga rentan mengalami masalah lain seperti jerawat, komedo, hingga iritasi.

3 dari 4 halaman

Perhatikan Step by Step Membersihkan Wajah yang Tepat

(c)shutterstock

Tahu nggak sih, membersihkan wajah dengan sabun dan air saja nggak cukup untuk mengangkat kotoran dan sisa makeup secara menyeluruh. Jadi, pentingnya menggunakan teknik double cleansing untuk merawat kesehatan kulit. Teknik membersihkan wajah yang lahir dari tren kecantikan Korea ini terdiri dari dua langkah, yang pertama adalah membersihkan wajah dengan facial oil lalu mencuci wajah dengan facial foam.

PIXY White Aqua Micelloil Cleansing Water Smooth Pore

Untuk hasil wajah bersih maksimal biarpun lagi #DiRumahAja, langkah pertama gunakan PIXY White Aqua Micelloil Cleansing Water Smooth Pore yang berperan sebagai makeup remover. Pembersih wajah ini memiliki teknologi dua lapisan pembersih, yaitu Micellar Water with Smooth Pore Agent untuk membantu mengangkat kotoran dan minyak berlebih dari kulit, serta membuat pori-pori lebih halus. Diperkaya juga dengan Skin Softening Oil untuk melembutkan kulit.

Produk ini juga mengandung Hydra-Active dan Natural Whitening Extract untuk menjaga kelembapan kulit dan membuatnya tampak cerah. Tanpa kandungan alkohol, jadi tidak membuat kulit kering jika dipakai secara rutin.

PIXY White Aqua Pore Cleanse Micellar Foam

Setelah itu, lanjutkan ke tahap membersihkan wajah berikutnya, yaitu mencuci wajah dengan PIXY White Aqua Pore Cleanse Micellar Foam. Sabun dengan busa instan melimpah Micro Micellar Foam bekerja untuk membersihkan wajah dari minyak berlebih dan kotoran hingga ke dalam pori wajah. Dengan Soft Cleansing Brush yang unik, kamu bisa membersihkan wajah tanpa perlu memegangnya, jadi lebih higienis. Facial foam ini bekerja untuk mengangkat sel kulit mati dengan lembut dan memberikan sensasi baru dalam mengeksfoliasi wajah agar lebih cerah dan lembut.

4 dari 4 halaman

Gunakan Produk Perawatan Wajah Lainnya

PIXY White Aqua Hydra Moist Essence

Kalau wajah sudah bersih maksimal, saatnya mengaplikasikan produk perawatan lainnya untuk menjaga kulit tetap cerah dan bebas kusam selama menjalani WFH. Lanjutkan treatment dengan PIXY White Aqua Hydra Moist Essence yang mengandung Hydra Active dan Moisture Lock Agent untuk menghidrasi dan melembapkan secara intensif, serta menjaga kelembapan kulit. Essence ini juga mengandung Vitamin C dan Ekstrak Mulberry yang membantu mencerahkan kulit. Formulanya berbahan dasar air, sehingga tekstur produk lebih ringan dan mudah diserap kulit. Produk ini juga bebas kandungan alkohol dan sudah teruji secara klinis.

PIXY White Aqua Brightening Moisturizer

Setelah mengaplikasikan essence, jangan lupa gunakan juga moisturizer yang dapat menjaga kelembapan wajah secara maksimal. Pilih PIXY White Aqua Brightening Moisturizer. Pelembap berbahan dasar air ini mengandung Hydra Active dan Natural Whitening Complex untuk melembapkan dan mencerahkan kulit. Dilengkapi dengan SPF 32 & PA+++ untuk melindungi kulit dari radiasi sinar UVA dan UVB. Ada juga kandungan Vitamin E yang dikenal sebagai antioksidan. Produk ini tidak mengandung alkohol dan teruji secara klinis.

Pastikan tetap perhatikan kebersihan wajah selama #DiRumahAja, biar kulit tetap sehat dan glowing setelah social distancing ini berakhir!