Resep Es Krim Biskuit Regal 3 Bahan Mudah Dibuat

Febi Anindya Kirana diperbarui 17 Apr 2020, 11:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Cuaca panas di rumah saja pasti bosan dan gerah, anak-anak atau keluarga di rumah pasti ingin camilan manis yang dingin dan bisa dinikmati kapan saja. Sedikit kreatif, olahan biskuit dengan susu bisa dibuat es krim yang enak lho. Es krim sederhana ini rasanya juga lembut seperti es krim pabrikan yang dijual di toko-toko. Ikuti resepnya berikut ini.

Bahan:

  • 1 bungkus biskuit regal
  • 250 ml susu full cream (bisa coklat bisa vanilla)
  • 3 sdm kental manis
What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Cara membuat:

copyright by chattenoir (Shutterstock)
  1. Hancurkan kasar biskuit. Blender semua bahan hingga halus.
  2. Tuang ke dalam wadah, tutup dan bekukan di dalam freezer selama 2 am.
  3. Keluarkan dan blender lagi bahan hingga halus. Tuang kembali ke dalam wadah, tutup dan bekukan lagi kurang lebih selama 4 jam.
  4. Es krim siap dinikmati, cukup disendoki dan beri topping sesusi selera.

Proses blender yang kedua harus dilakukan jika ingin tekstur es krim creamy dan lembut. Nah, siap membuatnya di rumah?

3 dari 3 halaman

Cek Video di Bawah Ini

#ChangeMaker with Fimela