Hindari Kerumunan dan Tetap Jaga Diri

Endah Wijayanti diperbarui 16 Apr 2020, 10:45 WIB

Fimela.com, Jakarta Mengubah rutinitas di tengah panedemi virus corona ini memang tidak mudah. Mengatasi rasa cemas dan was-was pun membuat kita tak nyaman. Kita semua pun berharap semua keadaan akan segera membaik. Melalui Lomba Share Your Stories: Berbagi Cerita tentang Pandemi Virus Corona ini Sahabat Fimela berbagai cerita dan harapannya di situasi ini. Langsung ikuti tulisannya di sini, ya.

***

Oleh: Miranda Kartika Putri

Pada manusia, virus corona menyebabkan infeksi saluran pernapasan yang umumnya ringan, seperti pilek, meskipun beberapa bentuk penyakit seperti SARS, MERS, dan COVID-19 sifatnya lebih mematikan. Virus corona menyerang saluran pernapasan atas. Gejala yang umum dirasakan adalah sesak napas, batuk kering, dan pilek disertai demam.

Banyak hal yang sangat tidak pernah terpikirkan dari benak kita bahwa virus corona alias Covid-9 bisa memutarbalikkan seluruh dunia. Satu hal bergantung pada satu hal yang lain seperti ekonomi, pendidikan, dan sebagainya. Virus corona datang dengan membawa hal yang tidak pernah terpikirkan oleh kita.

Banyak manusia yang memiliki ide kreatif membuat film yang kisahnya hampir mirip dengan kejadian virus corona. Tetapi tidak pernah terbayangkan bahwa hal tersebut terjadi dalam kenyataan. Gejala seperti sesak, demam dan batuk merupakan hal yang lazim dialami semua orang. Semenjak virus corona merebak, gejala batuk, pilek, maupun demam menjadi hal yang menakutkan. Ketika bersin saja semua mata melihat kita dan merasa bahwa kita adalah pasien positif virus corona. Demam di atas 38,5 derajat celcius membuat orang lain menjauhi kita.

2 dari 3 halaman

Jaga Diri

Ilustrasi./Copyright unsplash.com/kal loftus

Banyak istilah baru yang ditemukan semenjak ada pandemi ini seperti ODP, PDP, lockdown, dan masih banyak lagi. Mungkin bagi sebagian masyarakat yang memiliki penghasilan menengah keatas saran untuk #dirumahaja menjadi hal yang mudah. Tetapi tidak bagi masyarakat yang memiliki penghasilan menengah ke bawah yang mengharapkan uang dari pekerjaan setiap hari. Dicari hari ini makan untuk besok, membuat kita harus memberanikan diri keluar rumah dan mengharapakan hanya pertolongan Allah SWT, yang dapat melindungi kita. Setiap hari terpikir oleh kita kapan virus corona akan habis dan pulang kembali ke rumahnya.

Tetaplah berdoa ikuti petunjuk pemerintah dan selalu gunakan masker. Bagi Anda yang tidak sakit, gunakan masker kain. Jangan lupa cuci tangan dengan sabun. Hindari kerumunan dan tetap jaga diri kita. Indonesia mampu melawan virus corona.

3 dari 3 halaman

Cek Video di Bawah Ini

#ChangeMaker