Dian Sastrowardoyo Berbagi Tips Agar Tak Bosan di Rumah

Ruben SilitongaRizky Mulyani diperbarui 12 Apr 2020, 07:00 WIB
Tidak mudah memang, Dian pun kerap merasa kerepotan. Namun ia tetap menjalankan pekerjaannya meskipun hanya dari rumah. Sudah cukup lama di rumah saja, namun Dian mengaku belum merasakan jenuh. (Instagram/therealdisastr)
"Terus terang belum (jenuh) sih. Terus terang gue masih menikmati project gue kayak, 'masak apa ya hari ini?'," ungkap Dian Sastrowardoyo saat dilihat Fimela.com pada Rabu (8/4/2020). (Instagram/therealdisastr)
Menurut Dian, ia memang harus kreatif menjalani semuanya. Sebelum ada imbauan untuk berada di rumah saja, Dian memang sangat sibuk. Dan kini ia begitu menikmatinya dan menyadari kalau banyak yang harus dilakukan. (Instagram/therealdisastr)
"Musti kreatif deh, gue menikmati banget. Sebelum masa karantina ini gue kayak nggak nafas banget (karena kesibukan dan mobilitas yang tinggi), jadi selama di rumah banyak yang I think to do," paparnya. (Instagram/therealdisastr)
Bukan hanya itu, Dian menyibukan dirinya dengan membuat berbagai jenis masakan. "Kayak udah empat resep gitu deh. Gue kan emang suka masak kan," pungkasnya. (Instagram/therealdisastr)
Mengaku belum jenuh, alasan Dian karena ia memiliki pekerjaan yang sangat banyak. Bahkan ia merasa hari-harinya begitu cepat dilewati. (Instagram/therealdisastr)
"Kebetulan pekerjaan gue juga banyak banget, jadi gue malah, 'Kok udah magrib sih', 'Kok udah mau habis lagi sih harinya', serius," tambah Dian Sastrowardoyo. (Instagram/therealdisastr)