Potret Kenangan Musisi Indonesia Bersama Glenn Fredly

Ruben SilitongaRizky Mulyani diperbarui 09 Apr 2020, 11:00 WIB
Arman Maulana, mengunggah bersama Glenn dan musisi lainnya. Dituliskan bahwa foto ini merupakan momen mereka di tahun 2013 silam. Kala itu mereka tengah menjadi coach di The Voice Indonesia. (Instagram/armandmaulana04)
Arman Maulana, mengunggah bersama Glenn dan musisi lainnya. Dituliskan bahwa foto ini merupakan momen mereka di tahun 2013 silam. Kala itu mereka tengah menjadi coach di The Voice Indonesia. (Instagram/prillylatuconsina96)
Ketika mendengar kabar duka pertama kali, Judika tengah Live Instagram bersama Maia Estianty. Terlihat perasaan campur aduk dari diri Judika yang kemudian melantunkan salah satu lagu Glenn bersama Maia. Ia juga mengunggah foto kenangannya bersama Glenn. (Instagram/jud1ka)
Grup musik Barasuara pun menyampaikan rasa dukanya atas kepergian musisi senior, Glenn Fredly. Di akun Instagram tertuliskan ucapan selamat jalan serta pujian terhadap Glenn dan juga doa untuk mengiringi kepergiannya. (Instagram/barrasuara)
Di kalangan musisi, Glenn terkenal baik hati dan murah senyum. Rossa pun mengakuinya. “Aku akan mengingatmu selamanya sebagai seseorang yang selalu tersenyum, selalu manis dan sebagai seorang musisi terhebat. Rest in love Glenny,” tulis Rossa. (Instagram/itsrossa)
Selanjutnya ada So Imah yang mengunggah foto bersama Glenn. Ia menuliskan bahwa Glenn adalah orang yang baik dan pantas menjadi panutan di kalangan para musisi. “Bung @glennfredly309 orang baik.. musisi panutan,” tulisnya. Instagram/showimah)
Bukan foto, namun Iwan Fals mengunggah video yang memperlihatkan pertemuannya bersama Glenn. “Selamat jalan Glenn, kaget saya mendengarnya,” tulis musisi senior Iwan Fals. (Instagram/iwanfals)
Rian D’Massiv juga mengunggah potret kenangannya bersama Glenn Fredly. Ia juga mengakui kalau Glenn adalah sosok yang baik hati dan selalu menjadi panutannya. (Instagram/rianekkypradipta)