Fimela.com, Jakarta Amanda Rawles ikut terlibat di film terbaru 'Ranah 3 Warna'. Dalam film yang merupakan lanjutan trilogi 'Negeri 5 Menara' ini Amanada berperan sebagai perempuan bernama Raisa, teman Alif yang diperankan Arbani Yasiz.
Sudah beberapa kali bermain film dengan karakter yang berbeda, di film terbarunya ini Amanda tetap dihadapkan dengan kesulitan saat memerankan karakter Raisa tersebut.
"Pasti setiap memerankan karakter di film ada kesulitannya masing-masing tiap filmnya. Kalo Raisa kesulitannya kita sempet syuting ceritanya di Kanada dan pake bahasa Prancis itu sempet jadi tantangan juga karena aku nggak bisa bahasa Prancis," kata Amanda Rawles saat live Instagram, Sabtu (4/4/2020).
What's On Fimela
powered by
Berperan Sebagai Reporter
Selain harus berbahasa Prancis, Amanda juga dituntut untuk menjadi seorang reporter. Perempuan kelahiran Jakarta, 25 Agustus 2000 itu pun mengaku kesusahan dan selalu research mengenai pekerjaan tersebut.
"Raisa juga nantinya jadi reporter di Kanada dan itu juga sempet harus research juga reporter tuh gimana sih," tutur Amanda Rawles.
Harus Jago Menari
Dalam film tersebut, Amanda Rawles juga berperan sebagai seorang penari. Ia mengaku kesulitan dalam hal itu lantaran tidak pernah ikut menari sebelumnya, tetapi perempuan 19 tahun itu bangga karena akhirnya jadi bisa menari tarian daerah.
"Oh iya aku lupa kasih tau kalau sebenernya Raisa itu juga kan penari dan aku tuh sempat harus bisa nari dan aku nggak ada basic nari. Iya aku sampai belajar nari. Jadi itu salah satu pengalaman yang aku dapetin sih dari film ini, jadi bisa sedikit-sedikit tari Minang," jelas Amanda Rawles.