Flower Heel, Sandal Bertumit Pahatan Bunga Magnolia yang Cantik

Novi Nadya diperbarui 03 Apr 2020, 08:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Motif bunga atau floral identik dengan penyambutan musim semi yang menjadi tema dalam koleksi banyak fashion house ternama. Salah satunya Alexander McQueen yang semakin mempererat hubungannya dengan alam lewat bunga-bungaan yang dimutakhirkan.

Bukan sekadar motif dalam pakaian dengan segala teknik dan kerumitannya, kali ini Alexander McQueen memasukkan bunga dalam koleksi aksesori sandalnya. Diberi nama Flower Heel, sandal dengan tumit berbentuk bunga Magnolia yang langka. 

Flower Heels terinspirasi dari bunga-bunga yang terancam punah, pengulangan tema dalam pre dan koleksi Spring/Summer 2020. Bunga Magnolia terlihat nyata dan natural dengan berbagai teknik pahat, pindai, dan dicetak dalam resin 3D.

 

 

What's On Fimela
Flower Heel Alexander McQueen
2 dari 3 halaman

Terdiri dari 3 Warna Bunga

Flower Heel Alexander McQueen

Menambah kecantikannya, Flower Heel memiliki tali pada pergelangan kaki dengan sabuk pengencang. Heels tersedia dalam warna hitam dan putih.

Sementara warna bunga Magnolia pada tumit terdiri dari biru, rose, dan hitam. Sungguh memikat bukan?

3 dari 3 halaman

Simak video berikut ini

#ChangeMaker