Fimela.com, Jakarta Biar kerja kantoran dan mendapatkan penghasilan setiap bulan, nggak ada salahnya kan, untuk tetap tak berhenti mencari peluang untuk memperoleh penghasilan tambahan? Semakin banyak income, kamu juga bakal makin mudah dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari atau mewujudkan impian yang belum terealisasi. Salah satu cara yang bisa dilakukan adalah dengan menjalankan bisnis sebagai investasi di masa depan.
Yuk Kenalan sama TheLorry
What's On Fimela
powered by
Mendengar kata ‘bisnis’, yang biasanya seketika terpikirkan adalah perlunya memiki modal yang besar. Padahal nggak selalu seperti itu, lho. Andai bisa jeli memanfaatkan apa-apa yang ada di sekitar, selalu ada peluang bisnis menjanjikan yang bisa dimanfaatkan. Contoh sederhananya, kalau punya mobil pickup nganggur atau tak terpakai di rumah, daftar aja jadi mitra TheLorry! Ada banyak keuntungan yang bisa kamu dapatkan.
TheLorry Udah Sukses Besar di Tiga Negara
Untuk diketahui, TheLorry adalah jasa penyewaan kendaraan berupa van, pickup, dan truk on demand cepat dan mudah karena berbasis aplikasi dan website. Nah, dalam menjalankan operasinya, TheLorry menjalin mitra sama para pemilik kendaraan niaga sebagai penyedia layanan. Mulai beroperasi sejak 2018, jasa angkut barang TheLorry ini sebelumnya udah sukses dijalankan di tiga negara tetangga yaitu Malaysia, Singapura, dan Thailand.
Di Negeri Jiran, TheLorry menjelma jadi market leader dan jasa sewa angkutan barang nomor satu. Kalau di tahun 2018 ada 500 mitra yang bergabung, kemudian pada tercatat pada 2019 sudah ada hampir 2000 mitra yang terjaring. Di Indonesia sendiri TheLorry telah bisa digunakan di tujuh kota besar, yaitu Jabodetabek, Bandung, Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Denpasar (Bali) dan Serang (Banten).
Peluang Bisnis Menjanjikan
Melihat catatan tersebut, nggak heran kalau bergabung sebagai mitra TheLorry bakal menjadi peluang bisnis menjanjikan. Daripada mobil pickup nganggur di rumah aja, kan? Pengalaman menyenangkan bergabung jadi mitra TheLorry telah dirasakan sendiri oleh Dudung dan Riyadh yang rata-rata sehari bisa mendapatkan dua job dari aplikasi jasa angkut barang andalan tersebut. Nggak cuma itu, mereka juga punya pelanggan tetap yang mengontak mereka secara langsung.
Pengalaman Menjadi Mitra TheLorry
Dudung dan Riyadh benar-benar puas dengan layanan TheLorry kepada mitra karena kualitas aplikasi yang jempolan. Ada pengategorian jenis kendaraan angkutannya, jadi memudahkan banget bagi pelanggan dan sangat adil bagi mitra. Misalnya, TheLorry membedakan antara pickup kecil, mobil box kecil, dan van karena ketiganya memang memiliki kapasitas pengangkutan yang berbeda. Nggak berhenti sampai di situ, staf TheLorry pun siap sedia untuk membantu kapanpun pelanggan atau mitra pengalami masalah. Entah ketika melakukan picking up atau pengantaran.
Menjadi mitra TheLorry dijamin bakal menjadi peluang bisnis menjanjikan. Dari kejelian melihat peluang, beragam keuntungan bisa kamu dapatkan. Yuk segera gabung jadi mitra TheLorry! Info lebih lanjut, klik di sini.