Bisnis Terganggu, Rossa Juga Tunda Semua Pekerjaan Akibat Virus Corona

Ruben SilitongaSutikno diperbarui 21 Mar 2020, 21:00 WIB
Mengikuti dan mendukung anjuran pemerintah, Rossa menunda pekerjaan yang telah disusun hingga akhir Maret. Hal tersebut guna kepentingan bersama dan juga mencegah penyebaran virus corona. (Bambang E Ros/Fimela.com)
"Iya banyak banget, cukup banyak lah (pekerjaan yang tertunda). Ini sampai akhir bulan semua pending, semua kerjaan pending. Iya, hampir semua pending," kata Rossa di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Selasa (17/3/2020). (Bambang E Ros/Fimela.com)
Tidak hanya pekerjaan yang telah disusun, penyanyi asal Sumedang itu mengaku bahwa bisnisnya juga terkena imbasnya. (Bambang E Ros/Fimela.com)
"Iya betul. (Bisnis terdampak). Karaoke, terus Rossa beauty juga adanya di mall, jadi itu juga pastinya terganggu secara perekonomian," paparnya. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Meski terkena dampak, pelantun lagu Hati Yang Kau Sakiti itu mengaku ikhlas menerimanya. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Perempuan satu anak itu juga sebisa mungkin membantu pemerintah untuk menghambat penyebaran virus corona. (Bambang E Ros/Fimela.com)
Rossa melihat pemerintah yang menghimbau masyarakat menghindari aktifitas di luar rumah atau social distancing adalah langkah yang tepat untuk menghambat penyebaran virus corona. (Bambang E Ros/Fimela.com)

Tag Terkait