Cerita Haru Jennifer Coppen Ditinggal Meninggal Sang Bunda di Usia Remaja

Rivan Yuristiawan diperbarui 16 Mar 2020, 18:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Aktris muda Jennifer Coppen membagikan cerita haru yang ia alami di usia remaja. Kala itu, ketika masih berusia 15 tahun, ia harus menerima kenyataan jika sang bunda meninggal dunia.

Ia pun mengakui jika tahun pertama pasca meninggalnya sang bunda adalah momen terberat dalam hidupnya. Terlebih, usianya yang masih remaja membuatnya semakin terpuruk dalam keadaan tersebut.

"Mama aku meninggal tiga tahun lalu karena kanker. Jujur satu tahun pertama tanpa mama itu susah banget buat aku, kayak aku harus terbiasa tanpa dia, padahal aku dari bayi dan sedewasa ini kan sama mama," ungkap Jennifer Coppen di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, beberapa waktu lalu.

2 dari 4 halaman

Tempat Curhat

Jennifer Coppen. (Bambang E Ros/Fimela.com)

Baginya, sang mama bukan sekedar orangtua. Dalam kesehariannya ia mengganggap ibundanya adalah teman terbaiknya untuk berbagi cerita.

Sampai saat ini, meski sudah masuk tahun ketiga kepergian sang bunda, Jennifer Coppen masih kerap merasakan sedih. Menurutnya, meski masih ada ayahnya, namun keterikatan batin antara dirinya dan sang bunda tidak bisa tergantikan oleh siapapun juga.

"Selama ini aku apa-apa sama mama, cerita sama mama. Dan kemudian tiga tahun kedepannya nggak ada dia, itu super berat banget. Aku juga nggak bisa nyari sosok lain sebagai pengganti, paling aku larinya ke papa. Kalau orangtua itu nggak ada gantinya, berat banget sampai sekarang," paparnya.

3 dari 4 halaman

Baper

Jennifer Coppen (Bambang E Ros/Fimela.com)

Atas alasan yang demikian pula lah Jennifer Coppen sempat meneteskan air mata ketika menyaksikan trailer film terbarunya yang berjudul Generasi 90an: Melankolia. Dalam trailernya, Jennifer merasa beberapa bagian yang digambarkan di film produksi Visinema Pictures itu seperti mengulik kembali rasa kehilangannya terhadap sosok ibu di kehidupan nyata.

"Aku kayak ngerasa banget kebawa cerita ini dan sama banget kayak apa yang aku rasain sebelumnya. Apalagi akting ibu yang ada di trailer, adegan nangisnya itu dalem banget, jadinya aku kebawa nangis," pungkasnya.

4 dari 4 halaman

Tag Terkait