Tips Mengatasi Rasa Lelah yang Berlebihan

Gayuh Tri Pinjungwati diperbarui 12 Mar 2020, 19:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Bagi sebagian besar atau mungkin semua orang sudah biasa merasakan lelah. Sering kali dirimu menemukan dirimu kelelahan dari satu aktivitas ke aktivitas lain. Tidak berhenti untuk mengambil waktu yang mungkin dirimu perlu untuk mengimbangi dan menenangkan jiwa.

Tanda-tanda bahwa seseorang mengalami kelelahan bisa menjadi sesuatu yang lebih serius, termasuk rasa sakit yang tidak dapat dijelaskan seperti demam dan sakit kepala. Nah berikut ini beberapa cara untuk mengurangi kelelahan pada seseorang.

Lakukan Olahraga Teratur

Manfaat olahraga teratur sudah diakui secara jelas. Latihan untuk melepaskan endorfin yang secara alami dapat meningkatkan energimu. Ini juga dapat memengaruhi tidurmu yang lebih baik. Sebuah studi tahun 2008 menemukan bahwa olaharaga teratur dapat mengurangi gejala kelelahan. Lakukan setidaknya 2 jam olahraga rutin setiap minggu. Supaya membuatnya lebih mudah untuk tetap membuat jadwal dan lakukan bersama dengan temanmu.

Mengonsumsi Banyak Air

Tetap terhidrasi dengan baik untuk menjaga tubuhmu berjalan dengan optimal. Dehidrasi dapat menyebabkan tingkat energi semakin melemah. Ini juga dapat berdampak negatif pada tidurmu. Menurut studi 2014, meningkatkan asupan air pada orang-orang yang biasanya kurang cukup asupan air ternyata memiliki efek menguntungkan pada energi mereka. Orang yang mengurangi asupan air memiliki lebih sedikit perasaan tenang, puas, dan emosi positif.

Kurangi kafein

Menurunkan asupan kafein dapat memberimu lebih banyak energi dalam jangka panjang. Meskipun kafein dapat memberi dorongan energi awal, setelah habis dirimu mungkin merasa kembali lelah. Mengurangi asupan kafein secara perlahan akan membantu mengurangi perasaan untuk menyeimbangkan tingkat energi alami dari tubuhmu. Hindari kafein setelah makan malam, sehingga dapat beristirahat secara alami untuk tidur nyenyak di malam hari.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Kurangi stres

Ilustrasi lelah fisik dan mental./Copyright shutterstock.com/g/domesq

Stres dapat memengaruhi fisik dan mental yang dibutuhkan untuk menjalani hari-harimu. Hormon stres dapat memiliki efek negatif pada pola tidur, sistem tubuh dan kesehatan secara keseluruhan. Kurangi stres dengan car apa pun yang diinginkan oleh hati. Pergi untuk melakukan spa atau pijat. Latihan mindfulness seperti tai chi, meditasi dan yoga adalah pilihan yang bagus.

Prioritaskan Makanan Zat Besi

Anemia adalah kekurangan zat besi yang dapat menyebabkan kelelahan. Ini karena kadar hemoglobin yang rendah, yang membuat oksigen lebih sulit dibawa ke jaringan dan ototmu. HAl ini juga dapat melemahkan sistmen kekebalan tubuh, yang memungkinkanmu mudah terserang penyakit.

Belajarlah untuk Lebih Santai

Luangkan waktumu untuk benar-benar bersantai, rileks dan melepaskan masalah. Teknik pernapasan dalam, pereganga ringan, dan meditasi adalah cara terbaik untuk melpas lelah. Menemukan kedamaian di alam adalah cara lain untuk menyehatkan jiwa, atau bisa menikmati keindahan tanpa melakukan apa-apa.

Atasi Alergi

Zat kimia yang dikeluarkan oleh tubuhmu untuk memerangi reaksi alergi dapat menyebabkan dirimu merasa lelah. Mereka dapat menyebabkan radang pada sinus, saluran udara, dan sistem pencernaan. Cobalah untuk konsultasikan dengan dokter untuk menentukan penyebab alergi jika tidak yakin, dan mungkin dokter akan memberikan saran mengonsumsi obat atau suntikan.

Buatlah perubahan gaya hidup pada rutinitasmu untuk meningkatkan energimu. Mulailah dengan apa yang menarik bagimu. Yang terpenting adalah hargai tubuh dan persaanmu.

#Changemaker