8 Pelajaran Hidup yang Memengaruhi Ketenangan Tubuh dan Pikiran

Gayuh Tri Pinjungwati diperbarui 09 Mar 2020, 18:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Banyak pelajaraan yang kita petik tentang kehidupan. Sebuah keberhasilan pastinya selalu disertai dengan kerja keras. Dirimu akan menemukan kebijaksanaan saat menjalani kehidupan. Mungkin juga sebagian dari kita merasa ingin menyudahi perjuangan, Namun itu bukan jalan yang tepat. Berikut ini beberapa pelajaran hidup untuk mendapatkan ketenangan pikiran.

Memaafkan Diri Sendiri

Jika tidak dapat mengubah nasib, pilihan terbaik kita adalah mengubah sikap kita. Di situlah letak kekuatan kita. Ketika berita buruk datang, ingatkan dirimu bahwa hal itu belum sepenuhnya selesai. Semua tidak kekal, tunjukkan peluang yang ada dalam setiap situasi negatif, dan tanyakan apakah dapat dipelajari yang akan membantumu menjadi orang yang lebih kuat.

Pikirkan dengan Hati

Sering kita mendapati diri kita memikirkan jalan hidup. Kita perlu logika sampai batas tertentu, tetapi teralu banyak alasan dapat membuat pikiran kehilangan imajinasi. Sangat penting untuk mengetahui kapan kita harus menggunakan logika dan kapan harus berpikir dengan menggunakan hati. Ketika dirimu membuat keputusan ketika menghadapi konflik, hati mungkin jarang membuatmu tersesat. Setelah dirimu mempertimbangkan logika dan keputusa,tutup mata, tenangkan pikiran dan dengarkan kata hatimu.

Memaafkan Seseorang

Jika dirimu merasakan sakit, kecewa yang dapat meyebabkanmu memiliki dendam pada seseorang. Membawa dendam dan menjaga rasa sakit hanya akan menghabiskan energimu saka, hanya akan memfokuskanmu pada hal-hal negatif. Lepaskan permusuhan dan membuka diri ini memungkinkanmu untuk melakukan sesuatu hal yang positif. 

Berolahraga

Latihan fisik adalah obat ampuh untuk menghilangkan stres. Jadikan olahraga sebagai hal pertama yang dilakukan saat setelah bangun tidur. Alih-alih bersenang-senang, pergi ke gym atau berjalan-jalan mungkin bisa membantumu dalam mengurangi rasa stres.

What's On Fimela
2 dari 2 halaman

Menenangkan Batin

Menarik napas panjang = menenangkan diri. | via: portlandtherapycenter.com

Untuk mengisi ulang energimu, mungkin melakukan keheningan batin dapat dilakukan. Di dalam diri kita, ada tempat perlindungan dimana kita dapat memperoleh kedamaian untuk membantu kita berada pada ketenengan. Keheningan batin adalah momen lamunan dimana tidak ada perangkat elektronik maupun pikiran lain yang hadir. Menciptakan keheningan batin, dapat dilakukan di mana saja, kapan saja. Duduklah di kursi dan fokus pada napasmu, selama 4 menit. Ini akan membantumu mendapatkan ketenangan batin.

Kendalikan perfeksionisme

Perfeksionisme menyebabkan kita menetapkan tujuan yang tidak tealistis, berusaha terlalu keras, dan terllau fokus pada kesalahan kita. Itu dapat membutakan kita saat kita berusaha mengenali diri kita sendiri. Satu-satunya standar kesempurnaan yang harus dipenuhi adalah menjadi diri kita sendiri.

Jangan Menyerah dengan Impianmu

Jangan pernah menyerah pada impianmu. Cara paling pasti untuk berhasil adalah selalu mencoba berkali-kali. Kita semua pasti megalami hari-hari, ketika keputusan mulai muncul. Setelah gagal mencapai tujuan, mungkin dirimu akan mengatakan  pada dirimu sendiri bahwa dirimu ingin menyerah, rasanta itu satu-satunya pilihan. Tapi, ternyata tidak, sebenarnya dirimu sedang melewati lembah yang terjal untuk mencapai puncak kesuksesan. Teruslah bergerak maju samapi menggapai apa yang dirimu harapkan.

Menghargai Setiap Perjuanganmu

Hal terakhir yang ingin didengarkan orang ketika berjuang adalah bahwa perjalanan akan membuat kita lebih kuat. Tetapi ketika kita berusaha keras melawan keterbatasan dan menerobosnya, itu memungkinkan kita untuk bangkit dan tumbuh. Dirimu dapat memanfaatkan kekuatan saat dirimu merasa hancur, biarkan dirimu bergerak maju dengan kepuasan yang lebih besar.

Tetaplah hargai setiap hidup dan kerja kerasmu. Hal yang tidak terlihat namun memberikan dampak baik untuk dirimu. Lakukan hal-hal positif untuk membangun dirimu menjadi lebih baik.

#Changemaker