Fimela.com, Jakarta Kita semua mungkin perna merasa khawatir dan marah dari waktu ke waktu. Ini adalah hal yang normal dalam kehidupan sehari-hari. Mampu menenangkan diri sendiri pada saat ini sering kali lebih mudah diucapkan daripada melakukannya. Itu sebabnya seseorang perlu memiliki beberapa strategi yang kalan untuk dapat membantunya ketika merasa cemas atau marah. Berikut ini beberapa tips bermanfaat yang dapat membantumu dalam menangkan diri.
Mengolah Pernapasan
Saat seseorang merasa cemas atau marah cederung melakukan pernapasan secara cepat dan dangkal. Cobalah untuk melakukan napas panjang dan dalam, untuk menenangkanmu. Ada beberapa teknik pernapasan untuk membantumu merasa lebih tenang. Ada berbagai teknik pernapasan untuk membantumu tenang. Salah satunya adalah pernapasan tiga bagian. Pernapasan tiga bagian mengharuskan Anda untuk mengambil satu napas dalam-dalam dan kemudian menghembuskan napas sepenuhnya sambil memperhatikan tubuh Anda.
Akui Bahwa Dirmu Merasa Cemas dan Marah
Biarkan dirimu mengatakan bahwa sedang merasakan cemas atau marah. Ketika dirimu memberi label bagaimana perasaanmu dan membiarkan dirimu mengekspresikannya, kecemasan dan kemarahan yang dialami dapat berkurang.
Lepaskan Kecemasan atau Kemarahan
Dehorty merekomendasikan untuk mengelurkan energi emosional dengan berolahraga. Mungkin dengan jalan atau lari dan beberapa aktifitas fisik dapat melepaskan serotonin untuk membantumu menjadi tenang dan merasa lebih baik. Namun hindari, aktivitas fisik yang dapat memicu munculnya ekspresi emosional.
Bayangkan Tentang Dirimu
Tips ini mengharuskanmu untuk berlatih teknik pernapasan yang telah dipelajari di poin sebelumnya. Setelah menarik napas dalam-dalam, tutup mata dan bayangkan dirimu tenang. Lihatlah tubuhmu yang sedang bersantai dan bayangkan dirimu sedang bekerja melalui situasi yang menyebabkan stres atau cemas dengan tetap tenang dan fokus. Dengan membuat gambaran mental tetang bagaimana rasanya tetap tenang, dirimu dapat merujuk kembali ke kambar itu ketika merasa sedang cemas.
Mendengarkan Musik
Jika merasa cemas dan merasa marah, ambilah headphone dan dengarkan musik favoritmu. Mendengarkan musik dapat memiliki efek yang sangat menenangkan pada tubuh dan pikiranmu.
Tuliskan Apa yang Sedang Dirasakan
Jika dirimu terlalu marah atau ingin membicarakannya, ambilah jurnal dan tuliskan apa yang sedang dipikirkan . Jangan khawatirkan tentang kalimat dan tanda baca, cukup tulis apa yang dirimu rasakan, ini dapat membantu menyingkirkan pikiran negatif pada dirimu.
Nah, itu tadi beberapa tips untuk menenangkan diri jika dirimu merasa cemas atau marah. Jangan terlalu lama untuk menyimpan rasa cemas dan marah pada dirimu, hal ini juga tidak baik untuk kesehatan tubuh. Tetap lakukan hal yang positif dalam menjalankan hari-harimu
#Changemaker