Inilah Waktu yang Tepat untuk Kembali Berolahraga Pasca Sakit

Fimela Editor diperbarui 24 Feb 2020, 19:30 WIB

Fimela.com, Jakarta Berolahraga merupakan bagian penting untuk menjaga kesehatan tubuh. Namun, karena seringnya berolahraga bukan berarti kamu tidak akan sakit. Sakit memang dapat dihindari, tapi bagaimana jika keinginan untuk mellakukan olahraga harus kamu tinggalkan dulu karena badan sedang tidak fit?

Jika sudah terbaring di tempat tidur cukup lama, mencari tahu kapan kamu bisa kembali berolahraga setelah sakit bisa menjadi kendala tersendiri."Durasi yang lebih pendek dan intensitas yang lebih rendah sangat penting ketika kembali berolahraga setelah sakit," kata pelatih pribadi iFit yang bersertifikat NASM, Mecayla Froerer.

Dilansir dari bustle.com, pasca-sakit tubuh kemungkinan masih lelah karena melawan penyakit yang datang. Meskipun itu hanya flu dan batuk yang sudah lama hilang. Untuk itu, penting bagimu untuk membangkitkan diri kembali secara bertahap, dan menunggu sebelum kamu memulai untuk berolahraga kembali.

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

Kurangi Intensitas Latihan

Ilustrasi Olahraga | unsplash.com/@curtismacnewton

Bahkan jika kamu berolahraga dengan intensitas tinggi sebelum jatuh sakit, Froerer merekomendasikan untuk mengurangi intensitas latihan. "Perhatikan tubuh kamu dan perlahan-lahan tingkatkan intensitasnya kembali di setiap sesi, itu juga dapat membuat kamu merasa lebih baik," kata Froerer kepada Bustle.

"Jika kamu terus mengalami kelelahan setelah latihan pertama, ambil cuti satu hari dan lanjutkan berolahraga lagi keesokan harinya."

Sebagai contoh jika kamu mengidap flu, maka akan berdampak pada sistem pernapasan kamu, penting untuk tidak membuat detak jantung menjadi terlalu tinggi saat pertama kali kembali berolahraga meski kamu sudah merasa sehat.

"Cobalah untuk tidak melakukan gerakan atau kegiatan apa pun yang akan membuat kamu kehabisan napas." Daripada berolahraga yang berat, kamu bisa mencoba yoga atau sekedar berjalan kaki agar tidak mengganggu sistem pernapasan.

3 dari 3 halaman

Istirahat yang Cukup

Cukup beristirahat | unsplash.com/@sekibaku

Beristirahat sejenak untuk tidak berolahraga kadang menjadi hal yang penting, terutama ketika sistem kekebalan tubuh terganggu. Setelah beristirahat sejenak, kamu bahkan perlu lebih banyak waktu untuk bisa kembali berolahraga, jadi ini bukanlah masalah besar.

Yang terbaik adalah mengerti kondisi tubuh dan memastikan cara yang tepat untuk pemulihan yang sehat. Dengan beristirahat, kamu akan menghindari gejala yang mungkin lebih buruk dan lebih serius, kata Froerer. Semakin kamu mengerti kondisi tubuh, semakin baik pula cara kamu mengatur aktivitasmu.

Penulis: Iffah Nurahmah

#ChangeMaker