3 Hotel dengan View Sky Resto Paling Keren di Kota Batu

Iwan Tantomi pada 16 Feb 2020, 06:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Merelaksasi tubuh dan pikiran itu penting demi menjaga kesehatan otak dan produktivitas sehari-hari. Mengenai hal ini, liburan atau traveling selalu menjadi opsi menyenangkan yang dipilih oleh banyak orang. Namun, belakangan staycation jadi pilihan yang digemari karena menawarkan kenyamanan dan nilai praktis pada wisatawan.

Tertarik mencoba? Sebelum cari hotel untuk staycation, pastinya kamu diharuskan untuk menentukan di mana hendak melewatkan quality time. Tak perlu bingung karena Jawa Timur, tepatnya Kota Malang punya daerah wisata yang sedang naik daun berkat pesona keindahannya yaitu, Kota Wisata Batu.

Di sana ada banyak sekali hotel dengan beragam fasilitas mewah serta view sky resto yang memanjakan mata. Mulai dari kolam renang, spa, hingga area bermain untuk anak-anak, dan masih banyak lagi. Berikut tiga di antaranya, kira-kira mana yang akan jadi pilihanmu?

Aston Inn Batu

©Instagram/astonvillabatu

Menjadi cabang Hotel Aston pertama di Kota Batu dengan kualitas bintang 4, hotel keren ini menawarkan view alam yang cantik, baik pemandangan gunung atau lampu kota yang gemerlap di malam hari. Ada berbagai fasilitas yang melengkapi pengalaman staycation, mulai dari kolam renang dengan pemandangan Gunung Panderman, fitness center, hingga restoran dan bar yang berada di lantai 8.

Dilengkapi dengan area outdoor, restoran ini jadi favorit para tamu di hotel yang berlokasi di Jalan Abdul Gani Atas nomor 42, Batu. Bukan hanya dapat dijadikan tempat sarapan yang nyaman, restoran ini juga cocok dijadikan tujuan bersantap malam dengan berbagai menu lezat. Mulai dari Salmon Steak with Butter Sauce yang gurih bercampur manis, Mie Godhog Jawa yang disajikan dalam mangkuk tanah liat, hingga aneka snack ringan seperti lumpia dan tahu petis yang menemani momen santai bersama orang terdekat.

Golden Tulip Holland Resort Batu

©Instagram/goldentuliphollandresortbatu

Merencanakan staycation jangan setengah-setengah. Mumpung baru payday, tidak ada salahnya menjajal hotel bintang 5 di Batu, seperti Golden Tulip Holland Resort Batu. Mudah dikenali berkat bangunan yang berbentuk kubah, hotel ini juga menyajikan pemandangan yang menawan.

Soal fasilitas, hotel yang berada di Jalan Cheery nomor 10 ini sanggup memanjakan para tamu yang datang untuk menginap. Mulai dari sport center yang lengkap, kolam air hangat yang berada persis di samping kolam utama, area bermain anak indoor maupun outdoor, hingga Wedding Chapel yang cocok buat spot berfoto sepuasnya.

Soal restoran mewah, selain memiliki Branche Restaurant yang berada di bawah Lobby dan Lounge, Golden Tulip Holland Resort Batu baru-baru ini mengenalkan Skydome Lounge & Bar. Menawarkan pemandangan180 derajat baik dari sisi outdoor maupun indoor, Skydome menjadi tempat yang tepat untuk menikmati berbagai sajian mulai dari Western Food, Chinese, hingga menu lokal dengan suasana yang hangat.

Amarta Hills Hotel and Resort Batu

©Instagram/amartahills

Batu, Malang dikenal sebagai salah satu tujuan wisata alam yang cantik. Dikelilingi pegunungan, tidak heran jika hawa udaranya terasa sejuk dan menggoda siapa saja untuk menghabiskan waktu lebih lama. Buat yang sedang merencanakan staycation, pertimbangkan memilih Amarta Hills Hotel and Resort Batu.

Selain menawarkan berbagai fasilitas layaknya hotel berbintang, hotel yang lokasinya tak jauh dari Musem Angkut ini bikin staycation makin betah. Pasalnya, Amarta Hills Hotel and Resort Batu ini menawarkan pengalaman bersantap ditemani view cantik di Fifteen Celcius Skylounge. Namanya yang unik berasal dari suhu yang bisa mencapai 15 derajat Celcius, berkat lokasinya yang berada di ketinggian 800-1000 mdpl.

Bukan hanya terbatas pada tamu hotel saja, pengunjung umum pun bisa menikmati makanan sekaligus pemandangan yang indah dengan melakukan pemesanan minimal Rp100 ribu. Terbagi menjadi ruangan indoor maupun outdoor yang sama-sama fotogenik, tidak heran jika restoran ini selalu ramai pengunjung yang ingin makan siang atau dinner romantis.

Jatah cuti dan dana liburan yang terbatas bukan berarti bikin liburanmu jauh dari menyenangkan. Nikmati saja staycation di hotel berbintang yang ada di Batu, lengkap dengan view sky resto yang cantik. Soal booking hotel, serahkan saja pada Traveloka yang menawarkan harga terbaik, bahkan memiliki promo dan diskon menarik yang sayang jika dilewatkan.

Ada banyak sekali keuntungan yang bisa diperoleh dengan dengan memesan hotel via Traveloka. Di antaranya kemudahan memesan beragam akomodasi yang disediakan, metode pembayaran yang sangat praktis dan aman, serta promo hotel yang melimpah. Selain itu, untuk menemukan hotel terbaik buat staycation pun makin terpercaya karena review user Traveloka begitu akurat.

Yuk, segera tentukan hendak menginap di hotel mana di Batu dan pesan melalui Traveloka!

Tag Terkait