Fimela.com, Jakarta Pekan mode New York Fashion Week tahun ini dimulai dua hari lebih awal dari perkiraan. Dan siapa sangka, jika pembukaan penuh kesan berhasil dihadirkan oleh Nike dengan panggung runway yang sangat besar bergaya olympic dan memamerkan sejumlah kategori dari koleksi Nike.
Deretan karya kolaborasi tentu menjadi presentasi yang sangat dinanti. Seperti yang kita ketahui, Nike telah merilis koleksi kolaborasi bersama sejumlah nama mulai dari Sacai dan Virgil Abloh dan pada show ini, koleksi tersebut ditampilkan secara apik bersama koleksi lainnya seperti Olympic uniforms yang terbuat dari 100% bahan daur ulang yang sudah diterapkan pada Nike Air Zoom Alphafly NEXT 100% dan sepatu basket Nike Air Zoom BB NXT.
Sejumlah desainer fashion turut hadir dalam presentasi show Nike mulai dari Virgil Abloh, 1017 ALYX 9SM's Matthew Williams dan Simon Porte Jacquemus. Drake juga tampak hadir dan duduk bersama Chief Executive Nike John Donahoe yang menggantikan posisi Mark Parker sejak Januari lalu.
Tak hanya para model, sejumlah atlet juga turut berpartisipasi di atas panggung runway, diantaranya ada Vashti Cunningham, Sky Brown, dan juga Diana Taurasi.
What's On Fimela
powered by
Nike buka gelaran New York Fashion Week
Selain menghadirkan koleksi olympic, presentasi koleksi terbaru Nike juga sangat dinantikan dengan deretan produk fashion yang sarat akan kesan sporty mulai dari boiler suits hingga flyaway skirts yang berhasil mencuri spotlight. Show ini juga berhasil mencapai klimaks dengan moment penuh emosi untuk mengenang kepergian sang legenda, Kobe Bryant.
Sejumlah anak muda terpilih untuk menggunakan jersey dengan nomor punggung Kobe Bryant. Bagi Nike, runway adalah media untuk mencurahkan segala cerita yang fokus pada narasi, tertuang dalam sebuah karya yang terangkai menjadi sebuah cerita penuh kesan.
#ChangeMaker