6 Tahap Deep Conditioning yang Tepat pada Rambut Kering dan Tipis

Vinsensia Dianawanti diperbarui 04 Feb 2020, 13:00 WIB

Fimela.com, Jakarta Potensi terjadinya rambut kering bisa kapan saja dan di mana saja. Tidak terpaku pada musim hujan atau kering, keduanya akan membuat rambut kering jika tidak dirawat dengan baik.

Melakukan deep conditioning akan mengembalikan kelembapan pada rambut. Kelembapan rambut yang terjaga akan meminimalisir terjadinya rambut kusut dan tekstur yang lebih halus. Dengan deep conditioning juga akan membantu mengembalikan minyak alami pada rambut yang berfungsi mencegah ujung yang bercabang dan pecah.

Melansir dari Purewow pada Selasa (4/2/2020) kamu perlu melakukan deep conditioning dengan cara yang tepat. Seperti apa cara yang tepat? Berikut informasi selengkapnya.

1. Mengidentifikasi kebutuhan rambut

Kamu perlu memastikan apakah rambutmu sangat kering atau kurang bervolume. Jika ingin melembapkan rambut, pastikan produk kondisioner yang digunakan memiliki kandungan, seperti minyak kelapa, asam amino, dan silikon tertentu. Sementara jika ingin menambah volume pada rambut, kamu harus pastikan produk mengandung protein.

2. Kenali jenis rambut

Jika kamu memiliki rambut yang halus, pilih formula yang ringan yang tidak akan membebani rambut. Sementara untuk rambut tebal, gunakan sesuatu yang lebih terkonsentrasi teksturnya.

 

What's On Fimela
2 dari 3 halaman

3. Gunakan setelah keramas

keramas/copyright: pexels.com/gratisography

Kebanyakan orang memilih menggunakan kondisioner sebelum keramas dengan alasan penyerapan yang maksimal. Padahal penyerapan maksimal justru terjadi ketika setelah keramas. Proses keramas akan membuka kutikula rambut yang membuat penyerapan lebih baik.

4. Oleskan secara merata

Oleskan kondisioner secara merata dari akar hingga ke ujung rambut. Penting juga untuk memerhatikan bagian ujung yang biasanya paling kering. Sisir dengan gigi lebar untuk membantu mendistribusikan produk secara merata ke seluruh rambut.

5. Bungkus rambut

Setelah dioleskan bungkus rambut dengan menggunakan shower cap atau bungkus plastik lainnya. Tunggu antara 20 hingga 40 menit tergantung pada ketebalan dan panjang rambut. Untuk meningkatkan manfaat deep conditioning, hangat rambuut dengan blow dryer pada pengaturan panas paling rendah untuk membuka kutikula.

6. Bilas dengan air dingin

Untuk mempertahankan kelembapan dan menutup kutikula, gunakan air dingin untuk membilasnya. Cuci rambut seperti biasanya. Disarankan untuk mengondisikan rambut secara teratur setidaknya dua kali seminggu.

3 dari 3 halaman

Simak video berikut ini

#Changemaker