Tips agar Minyak Tidak Nyiprat saat Menggoreng Tahu

Febi Anindya Kirana diperbarui 25 Jan 2020, 09:15 WIB

Fimela.com, Jakarta Salah satu tantangan saat menggoreng tahu adalah terciprat minyak. Timbulnya cipratan minyak ini karena adanya kontak antara air dan minya. Umumnya tahu memang basah atau memiliki kandungan air yang lebih banyak dibandingkan tempe atau bahan makanan lain yang digoreng.

Jadi, untuk mengurangi cipratan minyak saat menggoreng tahu ini yang bisa dilakukan.

1. Menekan tahu

Cuci bersih tahu dan tiriskan. Setelah itu ambil kain bersih dan tekan dengan piring yang telah diberi pemberat seperti sekaleng sarden atau setenga kilogram tepung. Tunggu 5-10 menit dan angkat piring dan pemberat. Pastikan pemberat tidak terlalu berat agar tahu tidak hancur namun cukup baik untuk mengeluarkan kelebihan air di dalamnya.

2 dari 2 halaman

2. Tiriskan dan keringkan

ilustrasi menggoreng tahu/copyright by tinka's (Shutterstock)

Jika tak punya banyak waktu mengurangi air tahu dengan cara pertama, bisa menggunakan cara berikut ini. Setelah mencuci bersih, tiriskan tahu dan potong-potong sesuai selera. Kemudian ambil tisu dan keringkan setiap potongan tahu dengan tisu untuk mengurangi kandungan air. Ketika air sudah banyak berkurang, menggoreng tahu jadi lebih minim risiko terciprat minyak.

Jadi, mana kira-kira cara yang akan Sahabat Fimela coba di rumah?

#GrowFearless with FIMELA