Fimela.com, Jakarta Kate Middleton nyaris tak pernah mendapat kritik atas busana yang dikenakan baik di acara kasual atau kunjungan resmi kerajaan. Kita juga bisa bergaya layaknya Duchess of Cambridge hanya dengan memiliki 10 fashion item saja.
Meski kerap tampil dengan beragam gaya, 10 item ini menjadi koleksi kapsul mudah dipadupadankan untuk menguasai gaya di berbagai acara. Melansir dari harpersbazaar.com, berikut daftarnya;
1. Kemeja Sutra
Item paling praktis dan favorit adalah silk shirt yang sering dimasukkan ke tailored trousers-nya. Salah satu motif andalan Kate Middleton adalah polkadot yang dipakainya saat mengunjungi Rumah Sakit Anak Evelina London September 2019.
2. Clutch
Bagi Kate Middleton menjadi penggemar clutch dan secara teratur mencengkram tas Jimmy Choo ke acara-acara di malam hari seperti Royal Variety Performance tahun lalu.
What's On Fimela
powered by
The Nude Court Shoes
Menjadi salah satu alas kaki signature istri Pangeran William adalah sepatu nude court. Sepasang sepatu L.L Bennett paling sering terlihat dipakai ibu tiga anak tersebut.
Celana Panjang Cropped
Kate dikenal karena kepiawaiannya memoles tampilan fitur tailored yang elegan secara reguler. Seperti celana panjang hijau zaitun yang dipasangkan dengan burgundy top pada kunjungan ke Natural History Museum.
Sneakers Putih
Saat menghadiri acara untuk tampilan lebih kasual, Kate sering terlihat memakai sepasang white lace-ups dari Superga.
The Statement Headband
Para keluarga kerajaan wajib menambah aksesori pada event tertentu seperti statement headband.
The Delicate Earrings
Kate kerap menyempurnakan tampilannya dengan perhiasan dan tak jarang memakai pusaka tak ternilai harganya. Namun tak selalu berlian mahal, ia kerap terlihat menyematkan anting-anting berharga terjangkau seperti saat berkunjung ke Taman Hampton Court Garden.
Skinny Jeans Hitam
Untuk acara kasual lainnya, Kate cenderung tampil low-key dengan skinny jeans hitam klasik. Tentunya tersorot sempurna dengan sosok atletisnya.
Breton Top
Sama seperti perempuan yang kerap berpakaian baik, Kate Middlton juga selalu menyiapkan Breton klasik yang biasa dipasangkan dengan denim dalam kesempatan lebih kasual.
Dress Chic
Dari biru ke ungu dan merah muda, Kate Middleton mengetahui kekuatan dari dress elegan. Pilihlah satu dress favorit yang bisa diandalkan untuk ke berbagai acara.
Simak Video Menarik Berikut
#GrowFearless with FIMELA