Bawakan Acara Ulang Tahun, Honor Ruben Onsu Terkuak

Anto Karibo diperbarui 08 Jan 2020, 21:24 WIB

Fimela.com, Jakarta Ruben Onsu telah menjelma sebagai seorang presenter yang telah berada di puncak popularitas. Namun, ia tak pernah lupa atas perjuangan panjang yang dilakukan. Ruben pun tetap menjadi sosok yang rendah hati.

Sikap rendah hati Ruben ini dikuak oleh Vice President ANTV, Otis Hahijary. Kala itu dirinya tengah merayakan ulang tahunnya yang ke 50 tahun di kediamannya. Ia meminta Ruben Onsu untuk menjadi MC dalam acara tersebut.

"Waktu saya minta tolong dia untuk jadi MC, Ruben lagi di Milan. Sebelumnya saya minta artis lain, repot. Ruben langsung iyaa," ujar Otis di kediamannya baru-baru ini.

Dari Otis pun juga terkuak bayaran Ruben Onsu yang terbilang tinggi untuk satu kali kesempatan tampil. "Dan saya tanya berapa bayarnya? Dia bilang, udah gratis. Padahal dia bayarannya puluhan juta lho," tutur Otis yang membuat Ruben Onsu tersipu malu.

What's On Fimela
2 dari 4 halaman

Beri Pelajaran ke Anak Yatim

Ruben Onsu bersama Otis Hahijary (Istimewa)

Otis Hahijary dalam kesempatan ini mengajak anak-anak yatim untuk menikmati perpustakaan dan galeri pribadi di rumah mewahnya. Sekadar diketahui, acara ini merupakan rangkaian ulang tahun yang sebelumnyajuga mengajak banyak selebriti Tanah Air berpesta di Singapura.

Ia mengajak anak-anak Yatim Piatu jalan-jalan ke Dunia Fantasi, pada 4 Januari lalu. Setelahnya, pria yang berulang tahun setiap 12 Desember ini mengajak anak-anak Yatim touring ke rumah megahnya.

Kepada anak-anak yatim tersebut, Otis menyampaikan pesan. Ia memberikan contoh nyata yaitu dirinya sendiri, Ruben Onsu bersama anaknya, Betrand Peto yang sukses karena konsistensinya serta mau terus belajar.

"Kalau mau sukses harus konsisten. Harus belajar dan doa. Prestasi tidak hanya Ruben, semua bisa asal ada kerja keras dan selalu melibatkan Tuhan di depan," papar Otis.

3 dari 4 halaman

Beri Inspirasi

Ruben Onsu mengisi acara ultah Otis Hahijary (Istimewa)

Dalam acara di kediamannya yang dibawakan oleh Ruben Onsu dan diramaikan oleh Betrand Peto tersebut, Otis mengajak anak-anak Melihat-lihat 5000 koleksi bukunya di perpustakaan pribadi bergaya klasik.

Melihat galeri pribadinya, yang berisi puluhan lukisan karya pelukis Indonesia ternama seperti Affandi, Hendra Gunawan, Rudi Mantofani, sampai karya seniman dunia, Picasso, Renoa, pematung asal kolombia Fernando Botero, yang karya-karyanya mencapai Milyaran rupiah.

Ruben Onsu mengisi acara ultah Otis Hahijary (Istimewa)

Bos ANTV ini juga mau menularkan hobi membaca kepada anak-anak. Di era digital ini, di mana orang lebih senang melihat video, melihat segala sesuatunya di ponsel, Otis masih setia membaca buku.

“Saya ingin berbagi inspirasi dan pengalaman. Saya masih sangat suka baca buku. Lebih suka baca dari pada nonton. Banyak ilmu yang bisa kita serap dari membaca. Makanya koleksi buku saya sampai 5000-an. Ada buku-buku yang di ruang perpustakaan utama, ada di perpustakaan atas juga, dan ada di ruang rapat, di rumah saya,” papar Otis.

4 dari 4 halaman

Saksikan Video Menarik Berikut ini